Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cristiano Ronaldo Jadi Inspirasi Penyerang Juventus Ini

Kompas.com - 10/01/2019, 09:45 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

TURIN, KOMPAS.com - Penyerang Juventus, Federico Bernardeschi, mengungkapkan bahwa Cristiano Ronaldo telah memberikan dampak yang bagus bagi tim dan dirinya.

Menurut Federico Bernardeschi, pergerakan Cristiano Ronaldo di lapangan menjadi pelajaran berharga untuknya.

"Hanya dengan menyaksikan pergerakan Cristiano Ronaldo, itu sudah cukup bagi Anda untuk mempelajari sesuatu," kata Bernardeschi seperti dilansir BolaSport.com dari Calciomercato.

Baca Juga: Lionel Messi Genius, Cristiano Ronaldo Superman

Kedatangan Cristiano Ronaldo dari Real Madrid ke Juventus pada 10 Juli 2018 semakin memperkuat I Bianconeri.

Ronaldo mampu menjalankan strategi yang diminta oleh pelatih Massimiliano Allegri dengan brilian.

Pada musim 2018-2019, Massimiliano Allegri memercayakan Cristiano Ronaldo untuk bermain sebagai sayap kiri dan penyerang tengah.

Tugas itu diemban Ronaldo dengan fantastis.

Merumput sebagai winger dalam 16 pertandingan, Cristiano Ronaldo mampu menggelontorkan delapan gol dan tujuh assist.

Terlibat dalam 23 gol Juventus dari 24 pertandingan di semua kompetisi menjadi bukti sahih kehebatan Cristiano Ronaldo.

Baca juga: Cristiano Ronaldo Bikin Juventus Main seperti Mesin

"Cristiano merupakan seorang juara yang hebat dengan mentalitas kuat. Sebuah hal bagus bagi kami bisa memiliki pemain seperti Cristiano. Dia memberi Anda tugas dan tanggung jawab selama proses latihan," ucap Bernardeschi lagi.

Federico Bernardeschi juga kerap diandalkan oleh Massimiliano Allegri pada musim ini.

Sayap kanan menjadi posisi terbaik dari Bernardeschi.

Pemuda berusia 24 tahun ini berhasil mencetak satu gol dan satu assist dari tujuh pertandingan yang dilakoni sebagai sayap kanan. (Septian Tambunan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Liga Indonesia
3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia
Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Timnas Indonesia
Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com