Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sergio Ramos Anggap 2018 Bukan Tahun Buruk untuk Real Madrid

Kompas.com - 01/01/2019, 20:50 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, melihat 2018 sebagai salah satu tahun kesuksesan bagi timnya.

Sepanjang 2018, Real Madrid sukses meraih gelar Liga Champions dan Piala Dunia Antarklub.

Meski hanya bisa meraih dua gelar, Ramos menganggap itu adalah prestasi hebat dan patut disyukuri.

"Saya harap kami bisa melanjutkan kesuksesan saat ini pada 2019, tetapi Real Madrid akan mengenang tahun ini sebagai yang bersejarah," ucap Ramos seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.

"Semoga kami bisa merayakan lebih banyak gelar bersama dengan para penggemar," kata Ramos.

Baca juga: 2018, Tahun Tersuci Sergio Ramos

Tidak hanya catatan dua trofi, Real Madrid mengalami banyak peristiwa lain yang bisa dikatakan sangat menyakitkan selama 2018.

Setelah sukses menggondol piala Liga Champions untuk kali ketiga secara beruntun, Real Madrid langsung ditinggal pelatih Zinedine Zidane.

Tidak lama berselang, Real Madrid kembali kehilangan sosok penting, yakni Cristiano Ronaldo yang pindah ke Juventus.

Kepergian dua sosok itu memberi pukulan bagi Real Madrid dan berpengaruh buruk di awal musim ini.

Pelatih Julen Lopetegui saat itu tidak bisa berbuat banyak dan langsung dipecat setelah Real Madrid dipermalukan Barcelona 1-5.

Baca juga: Cristiano Ronaldo Masih Menjadi Top Skorer Real Madrid Tahun 2018 meski Sudah Pindah ke Juventus

Kini, nakhoda perahu Real Madrid adalah Santiago Solari yang mendapat kontrak selama dua tahun. Di bawah Solari, Real Madrid mendapat pelipur lara ketika meraih Piala Dunia Antarklub 2018.

Meski begitu, Real Madrid masih harus menyelesaikan tugas berat di sisa musim 2018-2019. Selain target mempertahankan gelar Liga Champions, Los Blancos juga dituntut memperbaiki posisi di klasemen Liga Spanyol.

Saat ini, Real Madrid berada di urutan keempat dengan koleksi 29 poin dan tertinggal delapan angka dari Barcelona di puncak klasemen. (Sri Mulyati)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Liga Inggris
Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Badminton
Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Motogp
Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Liga Inggris
Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Timnas Indonesia
Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Olahraga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com