Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hamilton dan Vettel Sebut Verstappen sebagai Pesaing Juara Dunia F1

Kompas.com - 31/12/2018, 21:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Dua pebalap papan atas Formula 1, Lewis Hamilton (Mercedes) dan Sebastian Vettel (Ferrari), merasa Max Verstappen (Red Bull) akan tampil hebat dan menjadi pesaing juara dunia musim 2019.

Menurut Hamilton, Verstappen sudah menunjukkan konsistensi dalam beberapa musim belakangan. Hamilton menilai kiprah Verstappen akan bagus musim depan jika didukung penuh oleh Red Bull.

"Verstappen tampil dengan sangat baik sepanjang tahun ini dan dia menunjukkan konsistensi penampilan," kata Lewis Hamilton dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.

"Jadi, jika timnya mampu bekerja dengan baik dan menyediakan mobil yang kompetitif, maka dia akan masuk dalam persaingan gelar juara," tutur pebalap pengoleksi lima gelar juara dunia F1 ini.

Baca juga: Seperti Schumi dan Senna, Hamilton Juga Dianggap Telah Ubah Referensi Pebalap F1

Sama seperti Hamilton, Vettel menyebut kunci keberhasilan Verstappen musim depan adalah dukungan dari Red Bull.

Menurut Vettel, kemampuan balapan Verstappen adalah salah satu yang terbaik saat ini.

"Saya pikir kita sudah melihat kemampuannya. Dia tak butuh saran apapun karena dia sudah memiliki semuanya," ujar Vettel.

"Penting baginya untuk memiliki paket mobil yang kompetitif dan Red Bull sangat kuat," tutur pria asal Jerman ini menambahkan.

Baca juga: Bos Red Bull: Kami Sudah Berusaha untuk Pertahankan Daniel Ricciardo

Karier Verstappen sejak debut pada 2013 lalu memang terus mengalami peningkatan. Di musim lalu, Verstappen sukses menempati peringkat empat klasemen akhir pebalap F1.

Dari 21 seri balapan musim lalu, Max Verstappen tampil cukup konsisten dengan 11 kali naik podium di mana dua di antaranya diraih dengan menjadi yang pertama.

Adapun ajang balap F1 untuk musim 2019 baru akan dimulai pada bulan Maret. GP Australia akan menjadi seri pembuka pada 15-17 Maret 2019 di Melbourne.

Sebelum beraksi di Negeri Kanguru, seluruh pebalap bakal menjalani dua sesi tes pramusim di Barcelona pada 18-21 Februari 2019 dan 26 Februari-1 Maret 2019. (Doddy Wiratama)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com