Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rebut Jatah Penalti dan Gagal, Pemain Ini Dapat "Ancaman Pembunuhan"

Kompas.com - 30/12/2018, 12:00 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

LONDON, KOMPAS.com - Pelatih asal Italia, Claudio Ranieri, mengaku ingin membunuh salah satu pemainnya pada laga Fulham vs Huddersfield Town di Stadion Craven Cottage, Sabtu (29/12/2018). 

Laga Fulham vs Huddersfield berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan tuan rumah. Namun, laga itu diwarnai kegagalan penalti oleh Aboubakar Kamara, tujuh menit sebelum Aleksandar Mitrovic mencetak gol kemenangan pada menit ke-90. 

"Saya mengatakan kepada Aboubakar Kamara untuk menyerahkan bola kepada Aleksandar Mitrovic. Mitrovic adalah pemain yang seharusnya menendang penalti," kata Claudio Ranieri dilansir BolaSport.com dari BBC Sport.

"Sulit dipercaya, Kamara tidak menghormati saya, klub, tim, dan suporter. Saya berbicara kepada dia bahwa sikapnya tidak benar. Saya ingin 'membunuh' Kamara karena seharusnya Mitrovic yang mengeksekusi penalti," ucap Ranieri lagi.

Aboubakar Kamara, yang sejatinya bukan eksekutor penalti utama Fulham, dengan lancang merebut tugas Aleksandar Mitrovic. Ternyata, eksekusinya gagal. 

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Liverpool Hancurkan Arsenal dalam Duel Bertabur 6 Gol

Ranieri meyadari bahwa Kamara ingin menjadi algojo karena berhasil menciptakan gol penalti ketika menghadapi Manchester United dalam duel Premier League di Stadion Old Trafford pada 8 Desember 2018.

Lesakan penalti Kamara pada menit ke-67 itu menjadi satu-satunya gol Fulham yang dilibas Man United 1-4.

Akan tetapi, saat itu Mitrovic memang sudah ditarik keluar pada menit ke-46 untuk digantikan oleh Kamara. Karena itulah, Kamara bisa menjadi eksekutor.

Kendati demikian, di antara para pemain tak timbul perpecahan.  Seusai menjebol gawang Huddersfield, Mitrovic tertangkap kamera bersalaman dan berpelukan dengan Kamara.

Setelah laga, Aleksandar Mitrovic mengaku sempat berdebat dengan Kamara soal penalti, tetapi dia sudah melupakannya.

Baca Juga: Giggs Sebut Solskjaer Kembalikan Sinar 3 Pemain Hebat Manchester United

"Saya tak masalah dengan kejadian itu. Dia gagal dan itu merupakan bagian dari sepak bola," ujar Aleksandar Mitrovic.

"Kamara mampu mengubah jalannya pertandingan ketika masuk pada babak kedua," tutur Mitrovic melanjutkan. (Septian Tambunan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com