Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Messi Tolak Tantangan Cristiano Ronaldo ke Liga Italia

Kompas.com - 28/12/2018, 12:40 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

BARCELONA, KOMPAS.com - Megabintang Barcelona, Lionel Messi, menyebut dirinya tidak perlu menerima tantangan Cristiano Ronaldo untuk menjajal karier di Liga Italia.

Menurut Lionel Messi, bersama Barcelona, tantangan yang dihadapi tiap tahun terus diperbarui.

"Menerima tantangan Ronaldo untuk bergabung ke Liga Italia? Saya tidak membutuhkan perubahan. Saya berada di tim terbaik dunia," ujar Lionel Messi, seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.

Baca Juga: Messi Ungkap Kelebihan Ronaldo yang Membuat Real Madrid Kehilangan

"Tantangan saya bersama Barcelona terus diperbarui dari tahun ke tahun. Saya tidak perlu mengubah tim atau liga untuk menentukan tujuan baru. Saya berada di rumah dan saya tidak memerlukan perubahan," ujarnya.

Sebelumnya, Cristiano Ronaldo memang melayangkan tantangan kepada Messi untuk mengikuti jejaknya pindah ke Liga Italia. Tantangan Ronaldo itu ditulis di dua halaman depan surat kabar terkemuka Italia, Tuttosport dan Corriere dello Sport, pada 10 Desember 2018.

"Saya tak pernah takut kepada Messi. Saya memenangi semua turnamen dan dia sebaiknya datang ke Italia," kata Ronaldo seperti tertulis di Corriere dello Sport.

Adapun Tuttosport menuliskan ucapan kepada Ronaldo, "Messi harusnya menerima tantangan itu dan datang ke Italia."

Dalam wawancara lebih rinci, Cristiano Ronaldo mengajak Messi untuk berkecimpung di Serie A.

"Saya ingin dia datang ke Italia suatu hari nanti. Saya berharap dia menerima tantangan seperti saya, tetapi apabila dia bahagia di Barcelona maka saya menghormati hal itu," tutur Ronaldo.

Baca Juga: Bukti Kepedulian Cristiano Ronaldo soal Serangan Rasialis kepada Kalidou Koulibaly

"Dia pemain yang fantastis dan orang yang baik, tetapi saya tak kehilangan apa-apa saat meninggalkan Spanyol. Ini kehidupan baru saya dan saya bahagia," ujar pemain yang kerap dipanggil CR7 itu.

Lionel Messi menjalani karier seniornya bersama FC Barcelona sejak 1 Juli 2005.

Messi berhasil menceploskan 573 gol dan 229 assist dari 657 pertandingan di berbagai ajang untuk Barcelona. (Septian Tambunan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com