Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 05/12/2018, 20:41 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Presiden Asosiasi Pesepak bola Profesional Indonesia (APPI), Firman Utina, mendukung mantan pemain nasional bergabung dan menjabat di PSSI.

Keinginan Firman ini tidak lepas dari kondisi PSSI yang kini sedang diterpa berbagai kasus serius. Setelah timnas Indonesia gagal total di Piala AFF 2018, kini PSSI diterpa isu pengaturan skor dan mafia sepak bola di berbagai tingkatan kompetisi.

Menanggapi hal ini, Firman berharap para mantan pemain bisa unjuk gigi dalam perbaikan sepak bola Indonesia melalui federasi. Menurut Firman, keberadaan mantan pemain di PSSI akan mempermudah komunikasi dengan pelaku kompetisi.

"Ini adalah kesempatan teman-teman dan mantan pemain masuk ke sana (PSSI)," ucap Firman dikutip BolaSport.com dari Antara News.

"Saatnya mereka ambil kesempatan itu berada di sana, agar kami yang ada di lapangan bisa nyambung ketika menyampaikan sesuatu hal," kata Firman menambahkan.

Baca juga: Komdis PSSI Jatuhkan Denda Ratusan Juta dan Larangan Memasuki Stadion kepada Hidayat

Pemain terbaik Piala AFF 2010 itu dengan tegas meminta kepada rekan-rekannya supaya tidak hanya terjun di dunia kepelatihan. Firman kemudian menyebut beberapa mantan pemain yang bisa duduk di PSSI.

"Jangan semuanya terjun ke dunia pelatihan semua, tetapi ada juga yang masuk ke sana (PSSI). Biar nyambung dan bisa menjembatani yang kami butuhkan di lapangan," ujar Firman.

"Ada mas Bambang Pamungkas, Ponaryo Astaman, atau Ricky Yakobi. Bisa saja mantan pemain lain," kata pemain berusia 36 tahun itu. (Nungki Nugroho)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Timnas Indonesia
Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com