Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Imbangi Persib, Persela Bertahan di Liga 1 dan Jaga Rekor Kandang

Kompas.com - 01/12/2018, 23:00 WIB
Hamzah Arfah,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com - Hasil imbang 1-1 menghadapi Persib Bandung di Stadion Surajaya, Sabtu (1/12/2018) sore, terasa sudah cukup bagi Persela Lamongan.

Pelatih Persela, Aji Santoso, menyatakan, hasil tersebut sudah memastikan dua hal.

"Memang pertandingan berakhir seri. Namun, ada hal-hal yang patut kami syukuri. Pertama, untuk musim depan, Persela bertahan di Liga 1, sudah pasti 100 persen," ujar Aji, selepas pertandingan.

"Kalau kalah, langkah kami akan semakin berat untuk bertahan, walaupun masih menunggu hasil tim-tim yang lain. Kami kalah head to head dengan (Perseru) Serui, kalah head to head dengan Sriwijaya. Jadi, walaupun hanya mendapat poin satu, tetap kami syukuri," ucap dia.

Baca juga: Persela Vs Persib, Laskar Joko Tingkir Pertahankan Kesucian Surajaya

Aji dan skuad Persela memang pantas merasa lega. Pasalnya, dengan tambahan satu poin yang diraih dalam laga kontra Persib, tim Laskar Joko Tingkir memastikan menyegel satu tempat untuk bertahan di kompetisi Liga 1 musim depan.

Koleksi 43 poin yang dikumpulkan sudah tidak lagi mampu disamai oleh tim-tim yang berada di bawahnya.

"Sebab, banyak tim yang persiapan lebih bagus, materi pemain juga lebih bagus, tetapi Persela lebih bagus dengan bertahan di Liga 1," kata Aji.

Terlepas dari kepastian bertahan di Liga 1, Aji juga merasa lega lantaran hasil imbang kontra Persib di Stadion Surajaya memastikan rekor tidak tersentuh kekalahan di kandang sendiri musim ini tetap terjaga.

Baca juga: Persela Lamongan Vs Persib, Aji Ingin Pertahankan Rekor Pribadi

"Selama tiga musim bersama saya, Persela belum tersentuh kekalahan di kandang sendiri.Terima kasih kepada para pemain dan juga kepada suporter, yang tidak lelah dalam mendukung kami," tutur dia.

Dalam laga tersebut, kedua tim berbagi angka melalui eksekusi penalti yang sukses dilakukan Wallace Costa di kubu Persela pada menit ke-35, sementara Persib membalas melalui lesakan penalti Ezechiel N'Douassel di menit ke-56.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas Indonesia
Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Liga Inggris
Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Liga Champions
Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Timnas Indonesia
STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Timnas Indonesia
Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Liga Champions
Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Liga Inggris
Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Liga Inggris
Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com