Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terjatuh di Lapangan, Pemain Korsel Cedera Serius hingga Lupa Ingatan

Kompas.com - 30/11/2018, 11:40 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pemain timnas U-23 Korea Selatan (Korsel), Lee Seung-mo, mengalami cedera serius setelah terjatuh saat membela klubnya Gwangju FC melawan Daejeon Citizen pada laga play-off K-League 2 (kasta kedua Liag Korea) di World Cup Stadium, Daejeon, Rabu (28/11/2018).

Lee mencoba melompat untuk menyundul bola, namun ia jatuh dengan posisi tak tepat dengan kepala terlebih dulu menyentuh lapangan.

Akibat insiden tersebut, wasit langsung menghentikan laga. Lee langsung dibawa ke rumah sakit terdekat.

Dikonfirmasi klub, pemain berusia 20 tahun itu mengalami patah di tiga ruas tulang belakangnya. Ia harus menghabiskan sepanjang malam di Rumah Sakit sebelum memulai proses rekoveri yang mencapai waktu tiga bulan.

Dilansir BolaSport.com dari The Sun, salah satu juru bicara Gwangju FC menjelaskan Lee juga mengalami patah di bagian jari serta sempat hilang ingatan setelah terjatuh.

"Ia hanya mengingat jika ia akan menyundul bola dan kemudian kehilangan ingatan sampai dia berada di ruang gawat darurat di Rumah Sakit Yuseong-Sun," kata juru bicara Gwangju FC.

"Setelah itu ia sadar dan mengeluh sakit di bagian kiri leher dan punggungnya," ujarnya.

Baca juga: Cedera Hamstring, Sergi Roberto Absen Bela Barcelona Selama Satu Bulan

Klub kemudian menjelaskan mengenai proses recoveri yang bakal dilalui Lee Seung-mo.

"Tidak ada kelainan pada CT Scan. Tiga ruas tulang belakangnya (vertebra serviks) patah. Ia dipindahkan ke Rumah Sakit Universitas Chosun di Gwangju. Jari tangan kiri juga dikonfirmasi patah," kata dia. 

Baca juga: Rafinha dan Sergi Roberto Cedera, Barca Dapat 2 Pukulan Telak

"Ia akan keluar dari rumah sakit dua atau tiga minggu ke depan. Namun, pemulihan sepenuhnya akan memakan waktu dua atau tiga bulan," ujar juru bicara klub.

Laga tersebut dimenangi Daejeon Citizen dengan skor 1-0. Gwangju harus menghentikan perjuangannya memperebutkan tiket promosi ke K-League.

Lee Seung-mo merupakan gelandang timnas U-23 Korea Selatan. Ia turut mempersembahkan medali emas di ajang Asian Games 2018, Jakarta-Palembang Agustus lalu. (Bagas Reza Harimurti)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com