Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Vs Perseru, Tampil Buruk 10 Menit Akhir Kecewakan Mario Gomez

Kompas.com - 24/11/2018, 09:20 WIB
Dendi Ramdhani,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Laga Persib Bandung vs Perseru Serui di Stadion I Wayan Dipta, Jumat (23/11/2018), berakhir imbang 2-2. Hasil ini menambah catatan minor Persib dan membuat peluang mereka dalam perburuan gelar juara kian tertutup. 

Tren negatif Persib terus terjadi setelah Atep cs diganjar hukuman laga usiran tanpa penonton hingga akhir musim. Dari sembilan laga yang dilakoni, anak-anak asuh Roberto Carlos Mario Gomez mencatat lima kekalahan, tiga imbang, dan sekali menang.

Hasil menyakitkan juga terjadi saat Persib ditahan imbang 2-2 oleh Perseru. Pada laga itu, Persib unggul 2-0 sebelum dibalas dua gol Perseru pada 10 menit akhir pertandingan.

"Ya, kami sedang tidak beruntung. Kami tidak bisa mempertahankan keunggulan, padahal bisa saja menang 2-0," kata Roberto Carlos Mario Gomez dalam sesi jumpa pers seusai laga seperti dikutip situs resmi klub.

Baca juga: Persib Dipastikan Gagal Juara Liga 1 andai PSM Makassar Menang atas Bali United

Pelatih berpaspor Argentina itu menilai, dua gol Perseru tercipta lantaran kesalahan fatal anak asuhnya pada akhir laga.

"Pada 10 menit terakhir adalah kesalahan dari kami. Hal itu harus diperbaiki pada laga selanjutnya," ucap Mario Gomez.

Kekecewaan serupa dirasakan bek jangkung Persib, Bojan Malisic. Ia tak menyangka, kemenangan yang sudah di depan mata buyar dalam hitungan menit.

"Cukup sulit menerima hasil ini. Beberapa kesalahan terjadi," kata Bojan Malisic. 

"Setelah unggul 2-0, kami kira cukup mudah. Ternyata hasilnya berubah dan sangat tidak mengenakkan bagi kami," tuturnya. 

Persib berada di posisi ke-3 dengan 50 poin dari 32 laga. Mereka bukan hanya sulit mengejar PSM Makassar di posisi pertama (54 poin), tetapi bisa disalip Bhayangkara FC. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com