Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Vs Timor Leste, Ini Dua Pemain Andalan Tim Tamu

Kompas.com - 13/11/2018, 17:45 WIB
Alsadad Rudi,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

JAKARTA, KOMPAS.com - Ada dua penyerang Timor Leste yang kemungkinan akan diandalkan pelatih Norio Tsukitate saat melawan Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (13/11/2018).

Mereka adalah Rufino Gama dan Henrique Cruz. Keduanya sama-sama masih berusia 20 tahun.

Meski belum mencetak gol di laga pertama, Rufino merupakan pemain dengan torehan gol terbanyak dalam skuat Timor Leste saat ini. Dia telah mencatatkan empat gol dari 13 penampilan.

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Timor Leste, Laga Kedua Piala AFF 2018 Pukul 19.00 WIB Hari Ini

Sementara itu, Henrique sudah mengemas tiga gol dalam 22 laga.

Sebagai informasi, gol yang dibuat Rufino lebih unggul dari semua pemain yang ada dalam skuad Indonesia di Piala AFF 2018.

Di skuad Garuda, Hansamu Yama menjadi pemain dengan koleksi gol terbanyak dengan torehan tiga gol dari 12 penampilan. (Wisnu Nova Wistowo)

Baca juga: Indonesia Vs Timor Leste, Kapten Tim Tamu Waspadai Andik Vermansah

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com