Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gara-gara PlayStation, Mohamed Salah Ingin Gabung ke Liverpool

Kompas.com - 02/11/2018, 09:08 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

LIVERPOOL, KOMPAS.com - Mohamed Salah mengaku sudah merencanakan untuk bisa membela Liverpool. Hal itu tak lepas dari kegemarannya bermain game PlayStation. 

Mohamed Salah mengungkapkan bahwa dirinya sudah berpikir untuk bermain di Liverpool sejak memulai karier di Eropa bersama klub asal Swiss, FC Basel.

"Saat saya datang ke Basel dari Mesir, saya berencana untuk bermain di Liverpool suatu hari nanti. Sempat ada kesempatan sebelumnya, tetapi tidak terjadi kesepakatan," kata Salah seperti dikutip BolaSport.com dari Sky Sports, Kamis (1/11/2018).

Baca juga: Mohamed Salah Sudah Lukai 90 Persen Lawan Liverpool di Liga Inggris

Minat Salah ke Liverpool bukan tanpa alasan. Menurut dia, Liverpool adalah klub terkenal dan memiliki banyak penggemar di Timur Tengah.

Bahkan saat kecil, Salah kerap memainkan Liverpool di game PlayStation.

"Liverpool klub terkenal dan punya banyak penggemar di Timur Tengah. Saya mungkin masih 10-11 tahun saat mendengar Liverpool untuk pertama kalinya. Saya juga kerap memainkan Liverpool di PlayStation," ujarnya melanjutkan.

Karena itulah, dia tidak menolak ketika Liverpool menunjukkan minat padanya semasa masih di AS Roma.

"Ketika Liverpool kembali tertarik, saya pun langsung ingin bergabung. Namun, tentu saja Anda harus mempertimbangkan banyak hal sebelum terealisasi," ucapnya lagi.

Baca juga: Laju Poin Samai Rekor Terbaik, Liverpool Bisa Finis dengan 99 Poin

Mohamed Salah bergabung dengan Liverpool pada Maret 2016 lalu. Nilai transfer dari AS Roma diperkirakan mencapai 39 juta poundsterling.

Musim lalu, Salah membukukan 32 gol untuk Liverpool pada ajang Liga Inggris. Dia lantas dinobatkan menjadi Pemain Terbaik Liga Inggris 2017-2018.

Penyerang asal Mesir tersebut juga meraih Puskas Award 2018, penghargaan untuk pencetak gol terbaik dunia, berkat golnya ke gawang Everton pada ajang Liga Inggris musim 2017-2018, 10 Desember 2017.

Kini, Salah sudah mencatatkan 5 gol untuk Liverpool dalam 10 laga Liga Inggris musim ini. (Lariza Oky Adisty)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com