Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas U-19 Indonesia Wujudkan Mimpi Anak-anak Kanker

Kompas.com - 24/10/2018, 19:31 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Timnas U-19 Indonesia mewujudkan mimpi anak-anak sakit kanker jelang pertandingan melawan timnas U-19 Uni Emirat Arab pada laga terakhir Grup A Piala Asia U-19 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (24/10/2018).

Wajah anak-anak berumur 4 sampai 10 tahun itu bahagia karena menjadi Player Escort dalam pertandingan timnas U-19 Indonesia malam ini.

Baca Juga: Isco: Jika Pecat Julen Lopetegui, Real Madrid Harus Pecat Kami Semua

Anak-anak kecil yang tergabung dalam Komunitas Anak Kanker Indonesia itu sudah datang di SUGBK sejak sore tadi.

Ini merupakan mimpi mereka dan tentunya banyak anak-anak lain di negeri ini untuk bisa menemani tim Merah Putih berlaga.

Tentu saja impian anak-anak kanker itu tak lepas dari program Grant A Wish yang dibentuk oleh Alumni Sekolah Islam Al Azhar angkatan 89 (ASIA 89).

Program itu mencoba untuk mewujudkan impian anak-anak kanker dengan memberikan bingkisan yang mereka idamkan.

Ketua Panitia Grant A Wish, Andi Darmawan Putra, berharap, dengan bertemu para pemain timnas U-19 Indonesia, mereka akan mendapatkan motivasi untuk terus berjuang dan memberikan kegembiraan.

Rencananya, tak hanya bertemu dengan timnas U-19 Indonesia, ada hal lain yang akan dilakukan oleh ASIA 89.

“Kami sangat berterima kasih dengan manajemen PSSI yang telah mengizinkan anak-anak ini menjadi Player Escort sekaligus memfasilitasi kebutuhan mereka selama pre dan pra event berlangsung,” kata Andi Darmawan Putra di SUGBK, Rabu (24/10/2018).

“Kami berharap kerja sama ini bisa berlangsung terus sehingga anak-anak kanker ini bisa mendapat semangat untuk menjalani proses penyembuhan,” ucap Andi Darmawan Putra menambahkan.

Saat ini laga timnas U-19 Indonesia melawan timnas U-19 UEA sedang berlangsung.

Skuat asuhan Indra Sjafri itu membutuhkan kemenangan demi melaju ke babak delapan besar Piala Asia U-19 2018. (MUHAMMAD HARY PRASETYA)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Badminton
Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Badminton
Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Badminton
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com