Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gagal di Piala Asia, Sutan Zico Ingin Fokus Pulihkan Cedera

Kompas.com - 02/10/2018, 10:13 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber Antara

KUALA LUMPUR, KOMPAS.com - Striker timnas U-16 Indonesia, Sutan Diego Armando Zico, memilih fokus memulihkan cedera sebelum mulai bermain di Liga U-16 Elite Pro Academy.

Zico mencetak gol pembuka yang membawa Indonesia unggul 1-0 pada babak pertama dalam laga perempat final Piala Asia U-16 kontra Australia di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Senin (1/10/2018).

Sayangnya, Indonesia gagal melenggang ke semifinal setelah menelan kekalahan 2-3 dari Australia.

Meski gagal, Zico telah menorehkan penampilan impresif di Piala Asia U-16. Dia menjadi pencetak gol terbanyak untuk Timnas U-16 Indonesia selama mengarungi Piala Asia U-16.
Padahal, Zico sedang dalam kondisi tidak fit saat berlaga di Piala Asia U-16.

Baca juga: Timnas U-16 Indonesia Vs Vietnam, Sutan Zico Selamatkan Garuda Asia

Dia masih direcoki cedera otot kunci paha yang menerpanya sejak beberapa bulan lalu.

Akibat cedera ini, Zico sempat tidak dijadikan pilihan utama pelatih timnas U-16 Indonesia, Fakhri Husaini, untuk bertanding di Piala AFF U-16 2018, Juli-Agustus lalu. Namun, Zico tetap berhasil menorehkan dua gol di ajang ini.

"Ini sebenarnya masih sakit, tapi harus dipaksa demi Indonesia," tutur Zico menceritakan cedera yang dideritanya.

Sebelum direcoki cedera, Zico sempat menjadi pencetak gol terbanyak (10 gol) untuk Indonesia di kualifikasi Piala Asia U-16 yang digelar di Thailand, 16-29 September tahun lalu.

Setelah gagal mengantarkan Indonesia melaju ke semifinal Piala Asia U-16, pemain jebolan Chelsea Soccer School Singapura ini memilih fokus memulihkan cedera.

Baca juga: Perjuangan Timnas U-16 Harus Diapresiasi

 

"Setelah ini, saya mau fokus untuk penyembuhan cedera sembari latihan terus dan bekerja keras untuk menjadi lebih baik," kata dia.

Setelah pulih dari cedera, Zico berencana bermain di Liga 1 U-16 Elite Pro Academy yang digelar PSSI sejak September 2018. Zico diketahui telah mendapatkan tawaran bergabung dengan sejumlah klub Liga 1 U-16.

"Saya ingin bermain di sana (Liga 1 U-16). Sebenarnya, sudah ada klub yang menghubungi agen saya, seperti Persija Jakarta, Bali United, dan Barito Putera, tapi memang belum ada yang resmi," ucap Zico.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Antara
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Barcelona Vs PSG, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Barcelona Vs PSG, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Hasil Piala Asia U23 2024: Thailand Libas Irak, Jepang-Korea Menang

Hasil Piala Asia U23 2024: Thailand Libas Irak, Jepang-Korea Menang

Internasional
Pelatih Qatar Sebut Laga Vs Timnas U23 Indonesia Sangat Sulit, Kecewa Babak Kedua

Pelatih Qatar Sebut Laga Vs Timnas U23 Indonesia Sangat Sulit, Kecewa Babak Kedua

Timnas Indonesia
Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Liga Indonesia
Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Internasional
Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Liga Champions
Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Badminton
AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

Liga Italia
Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Olahraga
Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Liga Indonesia
3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com