Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Djanur Ungkap Sebab Persebaya Gagal Menang atas Sriwijaya

Kompas.com - 17/09/2018, 11:00 WIB
Aji YK Putra,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

PALEMBANG, KOMPAS.com - Persebaya sempat unggul 2-0 pada babak pertama ketika menghadapi Sriwijaya FC di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GJS) Palembang, Sumatera Selatan, Minggu ( 16/9/2018).

Namun, keunggulan pada babak pertama itu tak membuat Persebaya menumbangkan Sriwijaya FC.

Sebab, pada babak kedua, tim Laskar Wong Kito memberikan serangan balasan hingga akhir pertandingan skor pun imbang 3-3.

Pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman, mengungkap sebab timnya tak dapat menjaga keunggulan dan gagal mengakhiri laga dengan kemenangan.

Menurut dia, pada babak pertama, Persebaya berhasil bermain lepas setelah dua kali menjebol gawang Teja Paku Alam.

 

Namun, serangan balik dalam tempo waktu delapan menit yang dilancarkan Sriwijaya FC membuat mereka langsung terkejut. Kedudukan yang semula 3-1 langsung berubah menjadi 3-3.

Baca juga: Sriwijaya Vs Persebaya, Drama Enam Gol Berakhir Imbang

"Ini yang buat pemain langsung kendor sehingga pola permainan menjadi tidak fokus. Namun, kami bersyukur bisa dapat satu poin dari Sriwijaya," kata Djadjang seusai pertandingan.

Selain itu, permainan dari Esteban Vizcara yang bisa leluasa di lapangan menyulitkan Persebaya, belum laga performa dari Beto Goncalves dan Manuchekhr Dzhalivov.

"Jujur, Esteban dalam permainan tadi sangat leluasa, padahal tiga pemain itu yang kami waspadai. Alhasil, Sriwijaya FC bisa mengatasi ketertinggalan. Permainan tadi sangat alot," ujar Djanur, sapaan akrab Djadjang Nurdjaman.

 

Robertino yang mengalami cedera menurut Djajang sempat dipaksa untuk bermain untuk menghadapi Sriwijaya FC. Namun,ia harus ditarik keluar karena tidak bisa melanjutkan pertandingan.

"Rencananya hanya untuk satu babak, tetapi belum selesai tidak bisa dipaksakan lagi karena cedera yang dialami Robertino. Kami hanya membawa 18 pemain," kata dia.

Baca juga: Persela Vs Bhayangkara, 2 Gol Arnaud Bawa Laskar Joko Tingkir Menang

Salah satu pemain Persebaya, Irfan Jaya, juga mengaku terkejut dengan serangan balik yang dilakukan Sriwijaya hingga kedudukan menjadi sama 3-3.

"Karena itu, kami hilang konsentrasi, tetapi seluruh pemain sudah bermain dengan sekuat tenaga walaupun hasilnya cuma dapat satu poin," ucap Irfan.

Dengan skor imbang tersebut, Persebaya berhasil naik ke peringkat 12 dengan raihan sebanyak 25 poin, sedangakn Sriwijaya FC berada di peringkat ke-11 dengan 27 poin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com