Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala AFF U-16, Fakhri Antisipasi Adu Penalti Lawan Malaysia

Kompas.com - 08/08/2018, 19:31 WIB
Ghinan Salman,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

SIDOARJO, KOMPAS.com - Timnas U-16 Indonesia menggelar latihan pada Rabu (8/8/2018) pagi. Ini untuk mematangkan persiapan menghadapi Malaysia pada semifinal Piala AFF U-16 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Kamis (9/8/2018).

Pelatih Timnas U-16 Indonesia, Fakhri Husaini, mengatakan bahwa yang membedakan persiapan kali ini adalah tambahan latihan penalti. Sebab, dalam pertandingan semifinal tidak ada perpanjangan waktu.

Ketika dalam waktu normal skor masih sama kuat, laga akan dilanjutkan dengan adu tos-tosan. Fakhri sudah memilih pemain yang akan diturunkan jika laga harus ditentukan memalui adu penalti.

Baca Juga: Timnas U-16 Indonesia Vs Malaysia, Fakhri Kantongi Kekuatan Lawan

"Ini penting buat kami untuk menyiapkan aspek teknik, fisik maupun mental. Penalti tadi latihan untuk penendang maupun untuk penjaga gawang," ucap Fakhri usai memimpin latihan tim, Rabu (8/8/2018).

Fakhri mengatakan, para pemain secara umum dalam kondisi bagus. 23 pemain yang dibawa siap dimainkan dan mereka antusias menyambut laga semifinal melawan Malaysia.

"Ini yang mereka tunggu-tunggu, tentu saya mewakili pemain, offisial dan PSSI, berharap laga melawan Malaysia bisa berlangsung menarik," kata dia.

Kendati demikian, Fakhri ingin laga Indonesia vs Malaysia bisa berjalan dengan aman, baik bagi tim tuan rumah dan tim tamu.

"Selama pertandingan maupun setelah pertandingan, saya berharap berlangsung dengan baik tanpa ada masalah sedikit pun," pungkas Fakhri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com