Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Spanyol Vs Rusia, David Silva Sebut Laga Akan Berjalan Sulit

Kompas.com - 01/07/2018, 16:00 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pemain timnas Spanyol, David Silva, meyakini bahwa tak ada lawan yang mudah pada Piala Dunia 2018, termasuk timnas Rusia.

Spanyol akan bersua dengan tuan rumah Rusia dalam laga perdelapan final atau 16 besar Piala Dunia 2018, Minggu (1/7/2018) pukul 21.00 WIB di Luzhniki Stadium, Moskwa.

Spanyol, yang merupakan juara edisi 2010, di atas kertas lebih difavoritkan untuk melewati hadangan Tim Beruang Merah.

Terlebih lagi, status peringkat ke-10 FIFA tim berjuluk La Furia Roja ini semakin sah menegaskan keunggulan atas Rusia yang hanya duduk di posisi ke-70.

Akan tetapi, hal itu bukan sebuah alasan bagi sang pilar, David Silva, untuk memandang sebelah mata Rusia.

Baca juga: Mengenal Benjamin Pavard, Pencetak Gol Spektakuler ke Gawang Argentina 

"Dalam Piala Dunia, setiap tim adalah lawan yang sulit. Anda dapat melihat itu di Grup B yang kami huni, sangat sulit bagi kami untuk meraih kemenangan," kata Silva sebagaimana dikutip BolaSport.com dari laman London Evening Standard.

Di Grup D, Spanyol menang tipis 1-0 atas tim yang tak pernah lolos fase knock-out Piala Dunia, Iran, pada Kamis (21/6/2018).

Kemenangan itu pun hanya diraih via gol beruntung hasil rebound sang striker, Diego Costa.

Selain itu, Tim Matador juga ditahan imbang 2-2 oleh Maroko, tim yang tak pernah lolos putaran final Piala Dunia sejak kali terakhir 1998, pada matchday terakhir, 26 Juni 2018.

Silva pun yakin bahwa timnas Rusia kelak akan memberikan perlawanan yang sengit bagi timnya.

"Bermain melawan Rusia nanti akan menjadi laga yang sama sulitnya seperti menghadapi Brasil," ucapnya. (Ahmad Tsalis)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com