Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Denmark Vs Perancis Masih Imbang, Peru Unggul 1-0 atas Australia

Kompas.com - 26/06/2018, 21:50 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com - Timnas Perancis dan Denmark masih sama kuat selama 45 menit pertama laga terakhir penyisihan Grup C Piala Dunia 2018 di Stadion Luzhniki, Moskow, Selasa (26/6/2018). Kedua tim belum mampu mencetak gol.

Perancis mendominasi laga meskipun pelatih Didier Deschamps melakukan enam perubahan dalam starting line-up. Tim berjulukan Les Blues ini unggul 68 persen dalam penguasaan bola.

Meskipun demikian, mereka sangat kesulitan membuat peluang berbahaya. Dari empat usaha di mana dua tembakan tepat ke sasaran, gagal berbuah gol karena bisa diantisipasi dengan sangat baik oleh Kasper Schmeichel.

Sementara itu, Denmark, yang terus berada di bawah tekanan, hanya mampu melepaskan satu tembakan dan tidak menemui sasaran. Alhasil, paruh pertama yang minim peluang ini berakhir tanpa gol.

Jika hasil ini tak berubah hingga laga usai, Denmark yang berhak mendampingi Perancis ke babak 16 besar. Laga ini hanya menentukan bagi Denmark, yang bisa disalip Australia jika menang atas Peru.

Namun melihat hasil 45 menit pertama ini, Denmark bisa dipastikan lolos. Pasalnya, saat mereka bermain imbang dengan Perancis, Australia justru tertinggal 0-1 karena gol Andre Carrillo pada menit ke-18.

Andre Carillo dan Yoshimar Yotun merayakan gol Peru ke gawang Australia pada laga Grup C Piala Dunia 2018 di Sochi, 26 Juni 2018. AFP/ODD ANDERSEN Andre Carillo dan Yoshimar Yotun merayakan gol Peru ke gawang Australia pada laga Grup C Piala Dunia 2018 di Sochi, 26 Juni 2018.

Dengan demikian, klasemen sementara hingga paruh pertama laga ini, Perancis mengumpulkan total tujuh poin, disusul Denmark dengan torehan lima poin. Peru, yang sudah pasti tersingkir, ada di urutan ketiga dengan koleksi tiga poin dan Australia ada di posisi terbawah.

Susunan pemain Denmark vs Perancis

Denmark (4-3-3): 1-Kasper Schmeichel; 14-Henrik Dalsgaard, 4-Simon Kjaer, 6-Andreas Christensen, 17-Jens Stryger Larsen; 8-Thomas Delaney, 13-Mathias Joergensen, 10-Christian Eriksen; 11-Martin Braithwaite, 21-Andreas Cornelius, 23-Pione Sisto

Pelatih: Aage Hareide

Perancis (4-2-3-1): 16-Steve Mandanda; 21-Lucas Hernandez, 3-Presnel Kimpembe, 4-Raphael Varane, 19-Djibril Sidibe; 15-Steven Nzonzi, 13-N'Golo Kante; 8-Thomas Lemar, 7-Antoine Griezmann, 11-Ousmane Dembele; 9-Olivier Giroud

Pelatih: Didier Deschamps

Wasit: Sandro Ricci (Brasil)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com