Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelatih PSS Nilai Timnas U-19 Punya Potensi yang Bagus

Kompas.com - 04/06/2018, 15:21 WIB
Wijaya Kusuma,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - PSS Sleman berhasil menang 2 -0 atas timnas U-19 Indonesia dalam laga uji coba pada Sabtu (2/6/2018) di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Melihat permainan Egy Maulana dan kawan-kawan, pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantara menilai sangat menjanjikan.

"Timnas U-19 saya melihat mereka mempunyai potensi yang bagus," ujar Seto dalam jumpa pers seusai laga melawan timnas U-19, Sabtu (2/5/2018).

Seto mengungkapkan, para pemain yang ada di timnas U-19 Indonesia saat ini memiliki skill individu yang mumpuni. Kerja sama tim juga sudah mulai terbangun.

Baca juga: Indra Sjafri Nilai Timnas U-19 Membaik, meski Kalah dari PSS Sleman

"Saya lihat individunya bisa bermain, permainannya juga enak dilihat. Skema cara bermain sudah terlihat," katanya.

Asisten Pelatih PSS Sleman Seta Nurdiyantara dalam jumpa pers usai laga melawan Martapura FC. Di laga kandang terakhir sebelum libur puasa, PSS Sleman berhasil mengalahkan Martapura FC dengan skor 1-0.KOMPAS.com/Wijaya Kusuma Asisten Pelatih PSS Sleman Seta Nurdiyantara dalam jumpa pers usai laga melawan Martapura FC. Di laga kandang terakhir sebelum libur puasa, PSS Sleman berhasil mengalahkan Martapura FC dengan skor 1-0.

Namun, lanjut dia, masih butuh proses bagi timnas Indonesia untuk bisa lebih berkembang.

"Tim ini bisa menjanjikanlah. Saya pikir mereka saat ini sedang berproses pembentukan. Mereka masih butuh berproses agak panjang untuk menjadikan sebuah tim atau untuk bisa sesuai yang diinginkan coach Indra Sjafri," katanya.

Pelatih yang juga mantan pemain timnas Indonesia ini berharap Egy Maulana Vikri dkk mampu berprestasi di semua ajang yang diikuti.

"Kami berharap tim ini mampu berbicara nanti, kalau juara, saya tidak tahu," katanya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com