Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Performa Terbaik Sriwijaya FC, Persela Terlambat "Panas"

Kompas.com - 03/06/2018, 10:15 WIB
Aji YK Putra,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

 

PALEMBANG, KOMPAS.com - Sriwijaya FC berhasil menekuk tim tamu Persela Lamongan dengan skor 5-1 dalam pertandingan pekan ke-12 Liga 1 yang berlangsung di Stadion Jakabaring, Sabtu (2/6/2018) malam.

Gol Sriwijaya FC dicetak oleh Mahamadou N'Diaye pada menit ke-26, (54'), penalti Manuchekhr Dzhalilov (31'), Esteban Viszcarra (42'), dan Patrich Wanggai (85'). Adapun gol semata wayang Persela Lamongan dicetak oleh Loris Arnaud (82'). 

Pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan, mengatakan bahwa kemenangan tersebut merupakan hasil permainan yang membaik dibandingkan pertandingan sebelumnya.

“Kami bermain sangat baik hari ini, terutama dalam pengaturan tempo. Kami biasa melakukan pressure, tapi soal ritme jadi kendala," kata Rahmad seusai pertandingan. 

Baca juga: Sriwijaya FC Vs Persela Lamongan - Tuan Rumah Unggul Telak 3-0 pada Babak Pertama

"Hari ini, jujur saya puas dengan ritme yang diterapkan para pemain. Saya harap performa seperti laga ini terus dipertahankan,” tutur RD, sapaan akrabnya.

Dari kubu Persela Lamongan, pelatih Aji Santoso menyayangkan kelambanan para pemainnya menahan serangan tuan rumah. Karena terlambat panas, Persela kemasukan tiga gol hanya pada babak pertama. 

“Saya akui pemain sedikit lambat panas di babak pertama dan ketinggalan tiga gol. Baru pada babak kedua kami menunjukkan pola permainan yang diinginkan,” kata Aji. 

“Namun, sangat berat saat tertinggal tiga gol pada babak pertama. Saya sudah sempat ingatkan kepada para pemain untuk waspada terhadap bola mati dari Sriwijaya FC, tetapi masih kecolongan,” ujarnya. 

Kemenangan ini membuat Sriwijaya FC naik ke posisi ketiga dengan 19 poin, sedangkan Persela berada di posisi kelima dengan raihan 17 poin.

 

 

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Badminton
AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

Liga Italia
Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Badminton
Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Liga Inggris
Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Badminton
Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com