Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menang di Rusia, Daud Yordan Buktikan Diri Tidak Hanya Jago Kandang

Kompas.com - 29/04/2018, 18:25 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

JAKARTA, KOMPAS.com - Petinju Indonesia, Daud Yordan, berhasil mengalahkan petinju Rusia, Pavel Malikov, pada pertarungan eliminasi peringkat kelas ringan World Boxing Association (WBA), Minggu (22/4/2018) lalu.

Daud Yordan sukses menghajar KO Pavel Malikov pada ronde kedelapan di hadapan publiknya sendiri di Yekaterinburg, Rusia.

Kemenangan ini tentunya melepas anggapan jika Daud Yordan hanya bertaji jika bermain di Indonesia.

Anggapan ini muncul karena dari 38 kemenangan Daud, 26 diperolehnya di Indonesia. Namun, tiga kemenangan terakhir diraih Daud di luar negeri.

"Saya bersyukur bisa berjuang untuk memenangi pertarungan melawan Malikov. Ini semua berkat latihan yang sangat matang di Madrid bersama pelatih saya, Gabriel Campillo. Semua program sesuai dengan target dan apa yang saya inginkan," ujar Daud Yordan dikutip dari Bolasport.com, Rabu (25/4/2018).

Baca Juga : F1 GP Azerbaijan 2018 - Ungkapan Optimisme Sebastian Vettel Usai Sukses Meraih Pole Position

Sukses mengenyam kemenangan di kandang lawan, Daud ternyata memiliki hasrat besar untuk bertarung di Indonesia. Pada pertarungan selanjutnya, ia berharap bisa unjuk gigi di negeri sendiri.

"Saya punya kebanggaan sendiri jika bertanding di Indonesia. Namun, di mana pun berlaga, saya harus siap dan tidak gentar," ucap Daud Yordan.

Dengan kemenangan ini, Daud semakin yakin untuk bisa mendapatkan gelar juara tinju dunia pada tahun ini. Maklum, dari 38 pertandingan yang dilewati Daud, hanya tiga kekalahan yang didapatkannya.

Guna memuluskan tujuan ini, kemungkinan besar Daud harus berjumpa dengan Evens Pierre, petinju asal Haiti, yang menempati peringkat satu kelas ringan WBA.

"Fisik harus dijaga dan menjaga ketahanan tubuh ini tak memakan waktu sebentar. Tak hanya itu, kami juga harus segera mempersiapkan diri untuk mengambil kesempatan menjadi juara dunia," ucap Daud. (Yakub Pryatama)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Line Up dan Link Streaming Piala FA Man City vs Chelsea, Haaland Menghilang

Line Up dan Link Streaming Piala FA Man City vs Chelsea, Haaland Menghilang

Liga Inggris
Hasil Red Sparks vs Indonesia All Star 3-2, Megawati Ucapkan Terima Kasih

Hasil Red Sparks vs Indonesia All Star 3-2, Megawati Ucapkan Terima Kasih

Sports
Hasil dan Klasemen Liga 1, Bali United Menang Dramatis, Dewa Jaga Asa

Hasil dan Klasemen Liga 1, Bali United Menang Dramatis, Dewa Jaga Asa

Liga Indonesia
SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

Sports
Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Liga Indonesia
Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com