Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden UEFA: Liga Champions Tidak Butuh VAR untuk Saat Ini

Kompas.com - 18/04/2018, 22:25 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Presiden UEFA, Aleksander Ceferin, mengatakan, penggunaan video assistant referee (VAR) di Liga Champions belum menjadi kebutuhan yang mendesak.

Sebelumnya, pada babak perempat final Liga Champions musim ini, banyak keputusan wasit yang menjadi sorotan hingga muncul usulan menggunakan VAR pada musim depan. 

Aleksander Ceferin juga menjelaskan, jika nanti Liga Champions harus menggunakan VAR, itu akan melalui proses panjang yang berlapis.

"Kini terlalu dini untuk VAR. Suatu saat, kami pasti akan menggunakan itu, tetapi tidak perlu terburu-buru," kata Caferin dikutip dari Mirror.

"Liga Champions layaknya seperti Ferrari atau Porsche. Anda tidak bisa mengendarainya langsung, Anda perlu pelatihan, pengujian offline. Semua orang harus memahami cara kerjanya," ujar pria asal Slovenia ini.

Presiden baru UEFA, Aleksander Ceferin, berpidato setelah terpilih memimpin badan tertinggi sepak bola Eropa tersebut dalam Kongres Luar Biasa Ke-12 UEFA di Lagonissi, Athena Selatan, Rabu (14/9/2016). Pria asal Slovenia ini menggantikan Michel Platini yang sedang menjalani hukuman akibat kasus hukum.ARIS MESSINIS/AFP Presiden baru UEFA, Aleksander Ceferin, berpidato setelah terpilih memimpin badan tertinggi sepak bola Eropa tersebut dalam Kongres Luar Biasa Ke-12 UEFA di Lagonissi, Athena Selatan, Rabu (14/9/2016). Pria asal Slovenia ini menggantikan Michel Platini yang sedang menjalani hukuman akibat kasus hukum.
Baca juga: Guna Gantikan Pogba, Mourinho Bidik Pemain Idaman Guardiola

Usulan penggunaan VAR mencuat setelah pada laga Manchester City lawan Liverpool dan Real Madrid versus Juventus terdapat banyak keputusan wasit yang dianggap merugikan salah satu tim.

Pada pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions antara Manchester City versus Liverpool, pelatih City, Pep Guardiola, harus duduk di bangku penonton setelah dia melakukan protes terhadap wasit.

Guardiola saat itu tidak terima karena wasit menganulir gol Leroy Sane yang dianggap offside.

Di pertandingan lain, kiper Gianluigi Buffon harus diusir wasit di akhir pertandingan pada laga Real Madrid versus Juventus.

Buffon memprotes keputusan wasit yang memberi penalti kepada Real Madrid yang membuat Juventus harus tersingkir.

Menjelang Piala Dunia 2018 di Rusia, Aleksander Ceferin mengaku mengkhawatirkan penggunaan VAR di kompetisi sebesar Piala Dunia.

"Saya takut dengan Piala Dunia kali ini, banyak wasit yang belum pernah bekerja menggunakan VAR. Saya berharap tidak ada masalah nantinya," tutur Ceferin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com