Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Ingin Putus Sekolah, Saddil Tinggalkan Persela demi UNBK

Kompas.com - 09/04/2018, 18:03 WIB
Andi Hartik,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Saddil Ramdani, pemain sayap Persela Lamongan, tidak ingin putus sekolah meski kariernya di sepak bola terbilang moncer. Pemain bernomor punggung 76 itu rela meninggalkan tim kebanggannya untuk sementara demi mengikuti ujian nasional berbasis komputer (UNBK) di sekolahnya, SMAN 7 Kota Malang, Senin (9/4/2018).

Saddil mengaku tidak memiliki persiapan khusus dalam mengikuti UNBK yang akan berlangsung selama empat hari ke depan itu. Dia hanya membaca buku pelajaran sesuai dengan yang diujikan.

"Disuruh baca-baca saja, yang penting saya harus siap untuk mengikuti ujian," katanya sesaat sebelum memasuki ruangan ujian.

(Baca Juga: Sergio Ramos: Kami Tetap Menghormati Barcelona Meski Tak Beri Guard of Honour)

Bagi Saddil, sekolah tetap tidak boleh ditinggalkan meski sudah meniti karier di dunia sepak bola. Baginya, pendidikan tetap penting untuk digapai.

Namun kesibukannya sebagai pemain sebak bola profesional membuatnya kadang harus memilih, antara ikut pelajaran di sekolah atau membela tim kebanggannya di lapangan hijau.

"Ketika ada laga penting bagi saya untuk bisa hadir di Persela, itu membuat saya sangat bimbang karena laga yang mau saya hadapi penting, sekolah penting, jadi saya bingung," katanya.

"Tapi saya berpikir sendiri, sekolah lebih penting," imbuhnya.

Tidak jarang, Saddil harus menyusul pelajaran yang tertinggal. Bahkan, dia kerap mengerjakan ujian di luar sekolah dengan mengirimkan jawabannya melalui email ke guru kelasnya.

"Kalau guru-guru sih kebanyakan meminta kepada saya, katanya, Dil kamu ngerjain lewat email saja karena anak-anak sudah ngerjain semua tugas yang saya berikan," katanya sembari menirukan perintah gurunya.

Sementara itu, majamen dan tim pelatih Persela memberikan dukungan kepada Saddil untuk tetap melanjutkan sekolahnya hingga tuntas.

"Manajemen dan pelatih mendukung untuk menyelesaikan ujian saya. Biar bagaimanapun juga manajemen dan pelatih mengerti dengan keadaan saya sekarang. Sebentar lagi saya akan lulus," kata pemain kelahiran Raha, Sulawesi Tenggara, 2 Januari 1999.

Kepala sekolah SMAN 7 Kota Malang, Herlina Wahyuni mengatakan, secara kognitif kemampuan Saddil kurang. Namun pihak sekolah memberikan keringanan bagi siswa yang memiliki keterampilan khusus.

"Kognitif agak kurang daripada keterampilannya. Tapi Saddil ini anaknya sangat disiplin, baik dan santun. Untuk tugas-tugas yang dia kurang memenuhi harus dikerjakan di rumah dan diemailkan ke guru. Kami fleksibel untuk anak-anak yang punya keterampilan khusus," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com