Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kesan Juan Mata bersama Ibrahimovic

Kompas.com - 28/03/2018, 11:33 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Kepergian Zlatan Ibrahimovic ke Los Angeles Galaxy (LA Galaxy) ternyata memberikan kesan bagi para pilar Manchester United, salah satunya adalah Juan Mata. Dia terkesan dengan apa yang dialami bersama mantan striker Juventus dan AC Milan tersebut.

Ibra memutuskan untuk tidak melanjutkan petualangan bersama Manchester United usai sembuh dari cedera panjang sejak musim lalu. Kini, pencetak gol terbanyak Paris Saint-Germain tersebut resmi menerima tawaran bergabung bersama LA Galaxy pada 23 Maret 2018.

(Baca Juga: Luis Suarez Ingin Cegah Kepindahan Dua Pemain Penting Barcelona)

Kepergian sang striker mengundang tanggapan dari mantan rekan setim Ibra di Man United, Juan Mata. Pemain 29 tahun tersebut mengenang keberadaan legenda timnas Swedia dalam skuad Man United, yang dia tulis dalam blog pribadi.

Mata mengatakan, "Suatu kehormatan pernah menghabiskan waktu di ruang ganti yang sama dengan salah satu striker terbaik dunia dalam 15 tahun terakhir," dikutip BolaSport.com dari blog pribadi Juan Mata.

"Seorang yang memiliki kepribadian istimewa baik di dalam dan di luar lapangan, seorang yang bermain dalam banyak liga berbeda dan selalu di tim besar," Juan Mata menambahkan.

(Baca Juga: Keinginan Lionel Messi Memenangi Piala Dunia Memang Tak Tertandingi)

Pemain asal Spanyol ini pun mendoakan agar Ibra meraih kesuksesan di klub baru. Dia meyakini, sang striker akan mampu menikmati permainan dan mencetak banyak gol untuk waktu yang lama.

Sementara itu, Juan Mata juga mengharap dukungan Ibra untuk Manchester United dalam sisa musim.

"Setelah melihat kalender, saya melihat hanya ada sembilan pertandingan tersisa, saya harap akan menjadi 10, karena hal itu berarti kami berhasil mencapai final Piala FA," tutur Mata. (Ahmad Tsalis Fahrurrozi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com