Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Vs Liverpool, Klopp Akui Laga Akan Berjalan Sulit

Kompas.com - 10/03/2018, 09:05 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Liverpool akan melawat ke Stadion Old Trafford, markas dari musuh bebuyutannya, Manchester United.

Laga bergengsi itu akan berlangsung pada pekan ke-30 Liga Inggris, Sabtu (10/3/2018).

Melawan MU menjadi ujian besar bagi Liverpool yang sedang menjalani tren bagus mendulang berbagai kemenangan di berbagai ajang.

Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, sendiri tentunya membawa kepercayaan diri tinggi pada laga tandang itu.

Meski begitu, pelatih asal Jerman mengerti bahwa MU bakal diuntungkan karena bermain di depan pendukung sendiri.

Baca juga: Kala Manajer Legendaris Liverpool Latih Gadis-gadis Belia Indonesia

"Ini adalah laga yang besar bila kita bayangkan. Hal pertama yang patut dilihat seperti biasa bahwa ini adalah laga yang sulit," ucap Klopp dikutip BolaSport.com dari Liverpool Echo.

"Kami butuh 100 persen atau setidaknya lebih sedikit dari itu untuk menggapai tujuan kami di sana. Tentu saja akan ada rencana (menggapai kemenangan)," ujarnya.

"Momen yang bagus bertandang di sana, tetapi tetap saja ini adalah momen yang sulit," lanjut Klopp.

Mohamed Salah merayakan gol pertama Liverpool ke gawang Newcastle United pada pertandingan Premier League di Stadion Anfield, Sabtu (3/3/2018).AFP/LINDSEY PARNABY Mohamed Salah merayakan gol pertama Liverpool ke gawang Newcastle United pada pertandingan Premier League di Stadion Anfield, Sabtu (3/3/2018).

Klopp mengatakan bahwa Manchester United mempunyai kualitas yang baik, terlebih bermain di kandang.

"Man United mempunyai kualitas mumpuni yang semua kita tahu. Man United mempunyai laga kandang yang membuat mereka diunggulkan, pekerjaan kami adalah mengimbangi itu," ujarnya.

"Tim yang penuh pengalaman, pelatih yang juga berpengalaman, menjadi banyak pekerjaan bagi kami," kata Klopp.

Laga Manchester United versus Liverpool juga dipanaskan perebutan posisi klasemen di Liga Inggris.

Liverpool masih berupaya penuh mengudeta posisi dua yang diduduki Man United dan tentu saja skuad arahan Jose Mourinho tak ingin mengalami kekalahan, apalagi di depan pendukung sendiri. (Dimas Indrajaya)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com