Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Higuain: Tim Inggris Lemah di Sektor Pertahanan

Kompas.com - 08/03/2018, 13:42 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Striker Juventus, Gonzalo Higuain, membeberkan kelemahan tim Inggris. Menurut pemain dengan julukan El Pipita tersebut, sektor pertahanan menjadi titik lemah.

Higuain mengungkapkan hal tersebut setelah Juventus meraih kemenangan 2-1 atas Tottenham Hotspur pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Stadion Wembley, Inggris, Rabu (7/3/2018) atau Kamis dini hari WIB. Higuain mencetak satu gol sebelum kompatriotnya dari Argentina, Paulo Dybala, memastikan kemenangan Bianconeri.

(Baca Juga: Dari 180 Menit, Juventus Hanya Butuh 10 Menit untuk Bunuh Tottenham)

Menurut Higuain, rahasia kemenangan kali ini adalah kemampuan Juventus mengeksploitasi kekurangan lawan.

"Bertanding melawan tim Tottenham Hotspur selalu sulit karena mereka selalu berjuang keras dan sangat agresif," kata Higuain seperti dilansir BolaSport.com dari Mediaset Premium.

"Namun kami tahu betul bahwa tim-tim Inggris selalu meninggalkan ruang di lini belakang yang memberi kami kesempatan untuk mencetak gol," tambah mantan striker Real Madrid dan Napoli ini.

Benar saja, Tottenham hanya membiarkan pertahanan mereka lemah sebentar lalu Juventus mampu mencetak gol. Juventus sempat tertinggal oleh gol Son Heung-Min (menit ke-39) sebelum Higuain menyamakannya pada menit ke-64 ditambah gol Dybala (67').

(Baca Juga: Juventus Lolos Hanya dengan Modal Probabilitas 17 Persen, Ajaib!)

Secara total, hanya ada jarak selama 169 detik untuk gol pertama dan kedua Juventus. Performa ini jelas membuat Higuain amat senang.

"Saya bahagia dengan kemenangan ini karena cukup sulit untuk mampu membalikkan keadaan di Stadion Wembley," kata Higuain.

Juventus lolos ke perempat final Liga Champions bersama tiga tim lain, Real Madrid, Liverpool dan Manchester City. Empat slot tersisa babak perempat final akan kembali diperebutkan tim lain minggu depan. (Sri Mulyati)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com