Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Real Madrid Sangat Rapuh pada Akhir Babak Kedua

Kompas.com - 28/02/2018, 17:07 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Real Madrid menelan kekalahan kelima dalam ajang Liga Spanyol setelah takluk 0-1 dari Espanyol pada pertandingan pekan ke-26 di Stadion RCDE, Spanyol, Selasa (27/2/2018) atau Rabu dini hari WIB. Real Madrid kebobolan pada masa injury time via gol Gerard Moreno, tepatnya pada menit ke-90+3.

Ini bukan pertama kali Real Madrid kebobolan pada menit-menit akhir pertandingan yang berujung pada kekalahan. Dari 5 kekalahan yang mereka derita di Liga Spanyol, Real Madrid kebobolan 8 gol.

(Baca Juga: Romelu Lukaku dan Para Mantan yang Membuat Chelsea Merana)

Catatan yang dihimpun BolaSport.com dari Transfermarkt menunjukkan bahwa tim asuhan Zinedine Zidane itu 4 kali kebobolan pada 15 menit terakhir. Artinya, separuh dari gol yang masuk ke gawang Real Madrid saat kalah terjadi pada menit-menit terakhir babak kedua.

Rapuhnya Real Madrid pada babak kedua juga terlihat pada 15 menit pertama. Tiga gol lain yang diderita Real Madrid saat kalah terjadi pada interval 46-60, tepatnya setelah pertandingan melewati menit ke-50. Hanya 1 gol yang terjadi pada pertengahan babak kedua, tepatnya pada menit ke-64. (Lariza Oky Adisty)

Menit-menit kebobolan Real Madrid saat kalah:

  • Real Madrid 0-1 Real Betis (90+4)
  • Girona 2-1 Real Madrid (54, 58)
  • Real Madrid 0-3 Barcelona (54,64,90+3)
  • Real Madrid 0-1 Villareal (87)
  • Espanyol 1-0 Real Madrid (90)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com