Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persija Vs Tampines, Ujian Mental Bertanding bagi Tim Tamu

Kompas.com - 27/02/2018, 19:05 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pelatih Tampines Rovers, Juergen Raab, mengatakan bahwa laga melawan Persija Jakarta bakal menguji mental bertanding anak-anak asuhnya. Terlebih Persija memiliki suporter yang sangat fanatik yakni The Jakmania.

Juru taktik asal Jerman itu yakin The Jakmania akan memenuhi Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, untuk mendukung perjuangan Bambang Pamungkas dan kawan-kawan dalam pertandingan kedua penyisihan Grup H Piala AFC 2018, Rabu (28/2/2018). Setidaknya, laga ini akan menguji beberapa pemain muda Tampines demi menambah mental bertandingnya.

Sebelum melawan Persija, Tampines sudah merasakan atmosfer sepak bola Indonesia ketika menantang Bali United dalam laga kualifkasi pertama Liga Champions Asia di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali. Raab mengatakan bahwa anak-anak asuhnya mendapatkan pengalaman berharga saat bermain di Bali.

"Berkaca dari Bali United, mereka punya atmosfer yang bagus dan Persija lebih berbeda," kata Raab di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (27/2/2018).

"Kami memiliki sekitar enam pemain U-23 dan ini sangat bagus sekali untuk tim. Mereka akan memiliki banyak pengalaman dalam mengolah tekanan penonton," ucap Raab menambahkan.

Lebih lanjut, Raab mengaku yakin tekanan The Jakmania bisa menjadi sebuah pemacu semangat bertanding untuk anak-anak asuhnya, meskipun di Singapura Super League jarang sekali masyarakat yang menyaksikan pertandingan sepak bola.

"Ini akan menjadi semangat bagi mereka sendiri sehingga bagus buat mereka untuk melatih mental mereka," kata Raab. (Mochamad Hary Prasetya)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com