Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Coutinho Gagal ke Real Madrid karena Ditolak Zidane

Kompas.com - 11/02/2018, 14:36 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com — Philippe Coutinho dikabarkan sempat ditawarkan ke Real Madrid sebelum bergabung dengan FC Barcelona. Sayang, transfer tak terwujud karena Zinedine Zidane menolaknya.

Coutinho resmi pindah dari Liverpool FC ke Barca pada bursa Januari 2018 setelah ditebus dengan harga 120 juta euro (sekitar Rp 2,6 triliun). Nilai tersebut menjadikan dia sebagai pemain termahal kedua di dunia setelah Neymar (222 juta euro).

(Baca juga: Robert Lewandowski Samai Rekor Sang Pelatih)

Sebelum transfer ke Blaugrana terjadi, menurut kabar dari Diario Gol yang dikutip BolaSport.com, agen Coutinho sempat menyodorkan kliennya ke Real Madrid.

Kesepakatan urung terjadi karena rencana transfer sang gelandang mendapat penolakan dari Pelatih El Real Zinedine Zidane.

Gagal berseragam Real Madrid, Coutinho akhirnya merapat ke Barcelona, rival abadi Real Madrid.

Coutinho pun membuka gol perdananya untuk rakasasa Catalunya. Momen tersebut terjadi saat Barcelona memukul Valencia 2-0 pada leg kedua semifinal Copa del Rey, Jumat (9/2/2018). (Ade Jayadireja)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com