Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Hari yang Menyakitkan bagi Giroud

Kompas.com - 06/02/2018, 17:10 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Striker anyar Chelsea, Olivier Giroud, kembali mengalami nasib buruk saat melakoni debut bersama tim barunya. Mereka kalah 1-4 dari Watford dalam lanjutan Premier League di Stadion Vicarage Road, Senin (5/2/2018) atau Selasa dini hari WIB.

Giroud melakukan debut pada laga ini. Dia masuk menggantikan Pedro Rodriguez pada menit ke-64.

Hanya bermain 26 menit, Giroud hanya berhasil melepaskan dua tendangan ke arah gawang Watford yang masih gagal dikonversi menjadi gol. Debut Giroud berlangsung tragis karena Chelsea kalah telak.

Ini melanjutkan nasib buruk Olivier Giroud selama 7 hari terakhir. Pada Rabu (30/1/2018), saat masih berseragam Arsenal, Giroud harus merasakan kekalahan 1-3 dari Swansea City di Liga Inggris.

(Baca juga: Kelakuan Harry Kane Bikin Marah Bek Termahal Dunia)

Dia kemudian diekrut Chelsea pada tenggat bursa transfer Januari. Penyerang asal Perancis ini diperkenalkan kepada publik Stamford Bridge pada (31/1/2018) dan ada di bangku cadangan Chelsea dalam laga kontra Bournemouth.

Namun Giroud kembali harus menyaksikan tim barunya alami kekalahan 0-3 dari Bournemouth di kandang sendiri. Tiga hari berselang, tepatnya Sabtu (3/2/2018), Giroud harus melihat eks timnya, Arsenal menang telak 5-1 atas Everton. Dua rekrutan anyarnya, Pierre-Emerick Aubameyang dan Henrikh Mkhitaryan, menampilkan permainan memukau dalam laga ini.

Memang, ini menjadi pekan yang tak sehat bagi Giroud. Dia harus melihat klub yang diperkuatnya menelan pil pahit.

Kekalahan dari Watford membuat Chelsea semakin sulit mempertahankan gelar juara Liga Inggris. Saat ini The Blues tertahan di peringkat 4 dengan raihan 50 poin, tertinggal 19 angka dari Manchester City di puncak. (Bagas Reza Murti)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com