Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketika Neymar Tak Jadi Bantu Lawan untuk Kembali Berdiri...

Kompas.com - 31/01/2018, 10:52 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Paris Saint-Germain (PSG) menuai hasil manis dengan melaju ke final Piala Liga Perancis pada Rabu (31/1/2018).

Tim asuhan Unai Emery menang atas tuan rumah Rennes 3-2.

Pada laga itu, tiga gol kemenangan PSG dicetak oleh dua bek mereka, Thomas Meunier (24') dan Marquinhos (53'), ditambah satu gol dari gelandang serang Giovani Lo Celso (58').

Sementara itu, tiga penyerang mereka, yakni Neymar, Angel Di Maria, dan Kylian Mbappe, tetap berkontribusi besar dalam terjadinya tiga gol tersebut.

Baca juga: Inginkan Ratusan Ribu Followers seperti Stefano Lilipaly, Pemain Belanda Ini Ingin Berkarier di Indonesia

Tak mencetak gol dan tetap bermain apik, tetapi lini serang Le Parisiens tercoreng dengan kartu merah yang diterima Mbappe.

Selain kartu merah tersebut, tingkah Neymar pada bek sayap Rennes, Hamari Traore, turut menjadi sorotan.

Hal itu terjadi pada menit akhir laga babak kedua. Neymar melanggar Traore yang berujung dikeluarkannya kartu kuning untuk pemain asal Brasil itu.

Melihat Traore masih terduduk di lapangan, pesepak bola termahal dunia itu mengulurkan tangan untuk membantu lawannya bangun.

Hanya, ia tak jadi membantu Traore, seolah cuma memberi "tipuan" hendak memberi pertolongan, dan tersenyum lebar meninggalkan Traore.

Dianggap memprovokasi, Neymar membantah tuduhan itu.

"Saya bermain sepak bola dan lebih banyak pemain yang memprovokasi saya," ucap Neymar membela diri, dikutip BolaSport.com dari laman Goal.

"Pada akhir pertandingan, saya sering melakukan candaan. Saya tahu bakal berakhir dengan kontroversi," ujarnya.

"Saya selalu tertawa dan bercanda dengan teman saya, lalu kenapa tidak saat dengan lawan?" katanya lagi. (Dimas Wahyu Indrajaya)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com