Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cetak Gol Lagi, Oh In-kyun Ulangi Kesuksesan Piala Presiden 2017

Kompas.com - 16/01/2018, 19:58 WIB

KOMPAS.com - Persib Bandung sukses menumbangkan Sriwijaya FC pada laga pembuka Piala Presiden 2018. Bermain di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Selasa (16/1/2018), Maung Bandung unggul satu gol tanpa balas.

Gol semata wayang milik tim arahan Roberto Carlos Mario Gomez dicetak oleh playmaker anyar mereka, Oh In-kyun. Gelandang yang didatangkan Persib dari Mitra Kukar itu sukses menyelesaikan kemelut di kotak penalti Sriwijaya FC lewat tendangan keras kaki kiri.

Dengan gol tersebut, kini pemain 32 tahun itu mempunyai catatan sejarah manis yang berhasil digapai pada Piala Presiden 2018 sebagai pencetak gol perdana turnamen pramusim tersebut. Torehan ini mengulangi pencapaiannya pada edisi 2017.

(Baca Juga: Sriwijaya FC Hadirkan Satu Nama Kejutan di Gelaran Piala Presiden 2018)

Kala berseragam Mitra Kukar ketika itu, Oh In-kyun menjadi pencetak gol tunggal Naga Mekes melawan Gresik United. Piala Presiden 2017 sebenarnya dibuka oleh laga PSS Sleman kontra Persipura Jayapura, tetapi pertandingan ini berakhir dengan skor kacamata.

Gol perdana Piala Presiden 2017 baru tercipta pada partai Mitra Kukar versus Gresik United melalui Oh In-kyun. Artinya, playmaker yang mengenakan nomor punggung 33 itu sukses menjadi pencetak gol perdana pada dua edisi Piala Presiden, yakni 2017 dan 2018. (Ramaditya Domas Hariputro)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com