Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Piala FA, Norwich Paksa Chelsea Lakukan Laga Ulang

Kompas.com - 07/01/2018, 04:20 WIB

NORWICH, KOMPAS.com - Jadwal Chelsea pada Januari 2018 kian padat. Hal itu dikarenakan mereka harus memainkan laga ulang babak ketiga Piala FA melawan Norwich City. 

Chelsea gagal memetik kemenangan saat melawat ke markas Norwich City, Stadion Carrow Road, dalam laga putaran ketiga Piala FA pada Sabtu (6/1/2018) atau Minggu dini hari WIB.

Chelsea ditahan imbang Norwich tanpa gol. Hasil itu didapat Chelsea meski mereka lebih unggul dalam penguasaan bola, yaitu 61 persen.

Meski mendominasi permainan, terutama pada babak pertama, Chelsea beberapa kali diancam oleh tuan rumah. Pada babak pertama, Chelsea punya penguasaan bola 58 persen, tetapi hanya melepas dua tembakan.

Baca juga: Jose Mourinho Salahkan Anak Gawang Soal Buruknya Performa Manchester United di Kandang, Mengapa?

Bandingkan dengan Norwich. Kendati kalah dalam hal penguasaan bola, klub berjulukan Sang Kenari itu memiliki lima kesempatan mencetak gol.

Permainan Chelsea pada babak kedua membaik. Mereka bisa mengonversi keunggulan penguasaan bola menjadi penciptaan peluang.

Akan tetapi, penampilan Angus Gunn di bawah mistar gawang Norwich menggagalkan segala peluang Chelsea. Hingga laga berakhir, skor tanpa gol tak berubah.

Laga ulang kemungkinan dilangsungkan pada 16-18 Januari 2018 di Stadion Stamford Bridge, markas Chelsea. Meski demikian, laga ini dipastikan membuat jadwal Chelsea kian padat.

Pada akhir pekan, pasukan Antonio Conte sudah pasti memainkan pertandingan Premier League - kasta teratas Liga Inggris. Pada 10 dan 24 Januari, mereka akan menghadapi Arsenal pada semifinal Piala Liga.

Norwich 0-0 Chelsea

Norwich City (4-2-3-1): 1-Angus Gunn; 2-Ivo Pinto, 31-Grant Hanley, 15-Timm Klose, 26-Jamal Lewis; 27-Alexander Tettey, 19-Tom Trybull; 21-Alex Pritchard (17-Yannick Wildschut 87'), 23-James Maddison, 6-Christoph Zimmermann; 11-Josh Murphy (9-Nelson Oliveira 83')

Pelatih: Daniel Farke

Chelsea (3-4-3): 1-Willy Caballero; 2-Antonio Ruediger, 24-Gary Cahill, 30-David Luiz; 16-Kenedy (17-Charly Musonda 78'), 14-Tiemoue Bakayoko, 6-Danny Drinkwater, 21-Davide Zappacosta; 11-Pedro Rodriguez (66-Dujon Sterling 89'), 23-Michy Batshuayi ( 9-Alvaro Morata 74'), 22-Willian

Pelatih: Antonio Conte

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Liga Inggris
Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Badminton
Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Badminton
Persik Vs Persikabo: Situasi Makin Sulit, Djanur Tegaskan Masih Punya Semangat Tempur

Persik Vs Persikabo: Situasi Makin Sulit, Djanur Tegaskan Masih Punya Semangat Tempur

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com