Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bhayangkara FC Akan Seleksi Pengganti Evan Dimas dan Ilham

Kompas.com - 04/01/2018, 22:00 WIB
Hamzah Arfah

Penulis

KOMPAS.comEvan Dimas Darmono dan Ilham Udin Armaiyn dipastikan akan memperkuat Selangor FA di Liga Malaysia musim depan.

Kepastian itu terjadi setelah para petinggi PSSI menggelar pertemuan dengan presiden klub Selangor FA, Dato Sri Subahan Kamal, di Jakarta, Rabu (3/1/2018).

Dengan kepastian yang tercapai tersebut, manajemen Bhayangkara FC kini mulai membidik pengganti Evan dan Ilham guna melengkapi skuad yang bakal bertanding di kompetisi Liga 1 musim depan.

"Sudah deal semalam, ini sudah mau saya tanda tangani surat-suratnya," ujar Manajer Bhayangkara FC, Sumardji, saat dihubungi Kompas.com, Kamis (4/1/2018).

Baca juga : Manajer Bhayangkara FC Berharap Herman Dzumafo Bisa Buktikan Kualitas

Pihak Bhayangkara FC sendiri, dikatakan oleh Sumardji, sudah cukup siap dalam mengantisipasi kepergian Evan dan Ilham lantaran sudah memiliki stok pemain yang siap diseleksi oleh pelatih Simon McMenemy dalam waktu dekat.

"Sudah pasti ada tambahan, kan berarti masih ada slot dua pemain lokal yang sebelumnya kami peruntukan untuk Evan dan Ilham, itu yang akan kami carikan," ucap dia.

"Kami sudah punya kok calon pengganti mereka berdua. Ada banyak dan akan kami seleksi dulu, ada lima orang atau berapa gitu saya lupa jumlah pastinya," tutur Sumardji.

Hanya, Sumardji masih belum bisa merinci siapa saja pemain yang bakal mengikuti seleksi Bhayangkara FC untuk mengisi slot kosong yang ditinggalkan oleh Evan dan Ilham nantinya.

Namun, ia menjelaskan, pemain yang bakal diseleksi berasal dari lintas kasta liga di Indonesia pada musim lalu.

"Ada yang dari Timor Leste, dari Papua juga ada. Dari Liga 1, Liga 2, ada juga yang dari Liga 3. Doakan saja, mudah-mudahan kami akan mendapatkan pemain yang punya kualitas seperti mereka berdua," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com