Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barcelona Berpeluang Angkut 2 Pilar Man United secara Gratis

Kompas.com - 04/01/2018, 08:39 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com — FC Barcelona dikabarkan siap memboyong secara gratis dua pemain Manchester United, Ander Herrera dan Daley Blind.

Kontrak Herrera dan Blind di Manchester United sama-sama akan habis pada akhir musim 2017-2018.

Baca juga: Bek Termahal Liverpool Ternyata Idolai Legenda Manchester United

Sejauh ini belum ada tanda-tanda kedua pemain tersebut akan memperbarui status kontraknya di Old Trafford.

Dengan demikian, Barcelona punya peluang cukup besar untuk membawa kedua pemain tersebut dengan gratis pada akhir musim.

Berdasarkan informasi yang dilansir BolaSport.com dari Sport, Pelatih Barcelona Ernesto Valverde kabarnya ingin bekerja sama lagi dengan Herrera.

Valverde dan Herrera memang pernah bekerja sama saat keduanya di Athletic Bilbao pada musim 2013-2014.

Herrera kemudian memutuskan pergi dari Bilbao untuk hijrah ke Manchester United pada 2014.

Valverde ditengarai juga mengidamkan sosok Blind untuk memperkokoh lini belakang Barcelona.

Kemampuan pemain asal Belanda itu dalam bermain di berbagai posisi menjadi alasan ketertarikan Barcelona.

Baca juga: Dembele Kembali, Valverde Siap Atur Formasi Barcelona

Blind bisa bermain sebagai bek kiri, bek tengah, dan gelandang bertahan dengan sama baiknya.

Selain kedua pemain Manchester United itu, Barcelona dikabarkan juga mengincar dua gelandang Jerman yang kontraknya akan habis akhir musim ini.

Kedua pemain Jerman yang dimaksud adalah Mesut Oezil (Arsenal) dan Leon Goretzka (Schalke 04).

Nama terakhir tengah menjadi perbincangan hangat karena merupakan pemain incaran sejumlah klub besar Eropa.

Teranyar, Bayern Muenchen mengakui secara terbuka bahwa mereka tertarik dengan Goretzka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport


Terkini Lainnya

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Liga Indonesia
Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Liga Italia
Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com