Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 13/12/2017, 18:24 WIB
Dendi Ramdhani

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Pelatih baru Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, memimpin latihan perdana skuad Maung Bandung di Lapangan Sesko AD, Jalan Gatot Subroto, Rabu (13/12/2017) sore.

Sesi latihan dimulai sekitar pukul 14.30 WIB dan berakhir pukul 15.30 WIB. Hujan lebat membuat sesi latihan dipersingkat. Ada 16 pemain yang turut serta dalam latihan tersebut.

Kepada wartawan, Gomez mengaku cukup senang bisa melalui latihan perdananya dengan lancar kendati ada sejumlah pemain Persib belum bergabung.

"Kami senang bisa bekerja di hari pertama ini, latihan berjalan dengan baik meski hanya diikuti beberapa pemain karena masih ada dua tiga pemain yang cedera dan mungkin baru bisa bergabung dalam beberapa hari ke depan," ucap Gomez.

Gomez mengaku belum bisa memberi penilaian soal perkembangan pemain Persib. Saat ini, dia hanya fokus berupaya menjalin hubungan lebih dekat dengan pemain.

"Pemain senang bisa kembali bekerja, mereka enjoy sekali, jadi belum ada penilaian," kata Gomez.

Pelatih berdarah Argentina itu berharap semua pemain Persib dapat segera bergabung untuk memulai program latihannya sebagai langkah persiapan mengikuti Piala Presiden 2018.

"Masih ada beberap pemain yang izin seperti Febri dan beberapa pemain yang cedera. Mudah-mudahan pemain bisa segera komplet," tuturnya.

Disinggung soal status para pemain, Gomez belum bisa memberikan keterangan lebih jauh. Rencananya, Gomez bakal memberi keputusan siapa pemain yang akan mengisi daftar pemain yang akan diproyeksikan untuk Liga 1 2018 setelah semua pemain lengkap.

"Bukan seleksi, kami latihan biasa mulai hari ini masih kurang pemain, kami mau semua kumpul minggu depan," ungkapnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Liga Indonesia
Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com