Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liga 1 2018 Mulai Bergulir 24 Februari hingga 24 Oktober

Kompas.com - 11/12/2017, 16:10 WIB
Kontributor Palembang, Berry Subhan Putra

Penulis

PALEMBANG, KOMPAS.com - Operator resmi kompetisi sepak bola Indonesia, PT Liga Indonesia Baru (LIB), telah menetapkan jadwal pelaksanaan Liga Indonesia musim 2018.

Menurut Direktur Kompetisi PT LIB, Tigor Shalom Boboy, Liga 1 bakal berlangsung 24 Februari hingga 24 Oktober 2018.

"Langsung diikuti 18 klub termasuk Persebaya Surabaya, PSMS Medan, dam PSIS Semarang sebagai tim promosi," ujarnya, Senin (11/12/2017).

Dia menambahkan bahwa Go-Jek Traveloka masih akan tetap menjadi sponsor.

Sementara itu untuk Liga 2 bakal berlangsung 3 Maret sampai 19 November 2018, sedangkan Liga 3 mulai bergulir 24 Maret hingga 21 Oktober.

"Liga 2 diikuti 24 klub. Liga 3 lebih banyak lagi, yakni 40 klub," paparnya.

Dia juga menambahkan bahwa Liga 1 juga memiliki kompetisi bagi usia muda, yakni U-19. Dengan demikian, ada 18 kontestan yang mulai melakukan kompetisi pada 7 Juli sampai 11 November mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com