Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Babak Pertama, Indonesia Masih Imbang dengan Suriah

Kompas.com - 18/11/2017, 18:58 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Timnas Indonesia bermain imbang tanpa gol dengan timnas U-23 Suriah pada babak pertama dalam laga uji coba di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, Sabtu (18/11/2017).

Pada laga ini, pelatih timnas Indonesia, Luis Milla, menurunkan striker naturalisasi Indonesia, Ilija Spasojevic.

Ini merupakan laga debut bagi Spaso bersama tim Merah Putih. Spaso mendapat dukungan dari kapten Boaz Solossa di lini depan.

Suriah mendapat peluang pertama pada menit kesembilan.

Bermula dari sisi kiri pertahanan Indonesia, bola kemudian dikirimkan ke area kotak penalti.

Bola lalu berhasil dikuasai oleh pemain Suriah yang kemudian melakukan tendangan ke arah gawang Andritany.

Beruntung, tendangan itu mengenai tiang gawang Indonesia.

Pasukan Luis Milla mencoba memberi tekanan ke pertahanan lawan. Usaha tersebut dilakukan gelandang Merah Putih, M Taufiq.

Sayang, tendangan jarak jauh Taufiq masih melambung jauh di atas gawang Suriah.

Suriah pun beberapa kali menciptakan peluang. Dengan memanfaatkan lebar lapangan, Moumen Naji dkk merepotkan lini pertahanan Indonesia dengan skema umpan silang.

Beruntung, sundulan pemain Suriah masih tipis di sisi gawang Andritany.

Pada menit ke-27, pemain sayap Garuda, Febri Hariyadi, mendapat peluang. Menerima umpan dari Gavin Kwan, Febri melakukan sundulan, tetapi masih belum berhasil menembus gawang Suriah.

Setelah itu, pasukan Luis Milla kembali mendapat peluang emas. Kali ini via sang kapten, Boaz Solossa.

Bermula dari pergerakan Andik, bola kemudian diumpan kepada Boaz di kotak penalti lawan. Tanpa terkawal, Boaz langsung menendang bola, tetapi masih melambung di atas gawang Suriah.

Gavin! Pemain berusia 21 tahun ini melakukan tendangan dari luar kotak penalti, tetapi tipis di atas penjaga gawang Ahmad Kanaan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com