Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Neymar Bisa Kembali ke Spanyol, termasuk Bela Real Madrid

Kompas.com - 14/11/2017, 06:42 WIB

BARCELONA, KOMPAS.com - Neymar diberitakan merasa tidak betah bermain untuk Paris Saint-Germain. Mantan pemain Barcelona itu lantas dirumorkan akan kembali ke Liga Spanyol dan membela Real Madrid

Eks pemain Barcelona, Victor Munoz, mengatakan bahwa Neymar berhak kembali ke La Liga jika tidak betah di PSG, termasuk apabila ingin bergabung ke Real Madrid.

"Neymar bebas melakukan apa saja karena dia sudah tidak di Barcelona," kata Munoz seperti dilansir BolaSport.com dari As.

Neymar pergi dari Barcelona ke PSG  pada musim panas 2017. Dia menjadi pemain termahal dunia dengan nilai transfernya yang mencapai 222 juta euro alias Rp 3,5 triliun.

(Baca Juga: Denmark Cuma Main Seri, Kiper Leicester City Salahkan Rumput Stadion)

Namun, belakangan tersiar kabar bahwa pemain asal Brasil tersebut mulai tak betah di Paris. Sejumlah alasan mengemuka, di antaranya ketidakcocokan dengan taktik pelatih Unai Emery. 

Menurut Munoz, Neymar berada dalam posisi bebas memilih klub mana pun, tidak terkecuali Real Madrid yang jelas-jelas saingan Blaugrana.

"Kalaupun dia ingin pindah ke Real Madrid, kehadirannya akan membuat mereka lebih kuat. Dia salah satu pemain terbaik dunia," mantan pemain Barcelona pada medio 1990-an itu. 

Munoz menilai bahwa Barcelona sempat kehilangan kekuatan di lini serang sepeninggal Neymar.

(Baca Juga: Main di Play-Off, Rekor Tandang Irlandia Masih Bersih) 

"Dia mungkin tidak bagus dalam bertahan, tetapi Neymar penyerang yang spektakuler. Dia adalah salah satu pemain yang selalu dibutuhkan dan diterima di Barcelona," tuturnya. 

Andai jadi pindah ke Real Madrid, Neymar akan mengikuti jejak Ronaldo. Legenda Brasil berjulukan Sang Fenomena itu mengawali karier di Spanyol dengan membela Barcelona, lalu pindah ke Liga Italia, dan kembali ke Spanyol dengan berkostum Real Madrid. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com