Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klopp: Dejan Lovren Tak Lebih Buruk dari Siapa Pun

Kompas.com - 23/10/2017, 09:07 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Bek Liverpool FC, Dejan Lovren, menjadi sorotan dalam laga Liga Inggris kontra Tottenham Hotspur di Stadion Wembley, London, Minggu (22/10/2017).

Duel tersebut dimenangi Tottenham Hotspur dengan skor 4-1.

Gol Spurs dicetak oleh Harry Kane (menit ke-4, 56'), Son Heung-Min (12'), dan Dele Alli (45+3').

Adapun gol Liverpool FC datang dari lesakan Mohamed Salah (24').

(Baca Juga: Daftar Pencetak Gol Terbanyak Liga Spanyol - Lionel Messi Punya 2 Musuh Baru)

Lovren dituding sebagai biang keladi dua gol awal Spurs.

Lovren tak mengantisipasi pergerakan Kane yang lolos dari perangkap offside dan merangsek ke kotak penalti serta mencetak gol pertama Spurs.

Palang pintu asal Kroasia ini lagi-lagi bikin kesalahan delapan menit kemudian, tepatnya ketika Son mencetak gol kedua The Lilywhites.

(Baca Juga: Klasemen Liga Italia - AC Milan Turun 4 Posisi, Juventus Tempel Duo Teratas)

Pasalnya, Lovren tak berada di posisinya sehingga memungkinkan Son menerima umpan terobosan Kane.

Karena penampilan buruk itu, Juergen Klopp menarik keluar Lovren pada menit ke-31 dan memasukkan Alex Oxlade-Chamberlain.

Seusai pertandingan, Klopp menanggapi keputusannya menarik keluar Lovren.

(Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - Pesta Gol, Real Madrid Tim Tertajam Ke-5 di Negeri Matador)

"Saya sungguh tidak ingin menyalahkan para pemain. Dejan Lovren tidak lebih buruk dari siapa pun," kata Juergen Klopp.

"Kami hanya mesti mengubah sesuatu untuk membuat segalanya lebih stabil. Saya juga belum berbicara dengan Lovren," ucap Klopp.

Eks juru taktik Borussia Dortmund ini pun mengaku pilihannya mengganti Lovren tak sepenuhnya tepat.

(Baca Juga: VIDEO - Penyelamatan Kelas Dunia Hugo Lloris dalam Laga Tottenham Kontra Liverpool!)

"Nyatanya, pergantian tersebut tidak memberikan perubahan berarti," ujar Klopp.

"Kami tetap kemasukan dua gol lagi," tutur Klopp.

Seperti dikutip BolaSport.com dari Squawka, Lovren menjadi pemain Liverpool yang paling banyak melakukan kesalahan dalam bertahan di Liga Inggris sejak awal musim 2016-2017 (empat kali). (Septian Tambunan)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Sports
Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Liga Inggris
Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Liga Indonesia
Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com