Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AC Milan Menang Dramatis, Montella Puji Perjuangan Tim

Kompas.com - 29/09/2017, 07:42 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - AC Milan secara dramatis menang 3-2 atas HNK Rijeka dalam laga Grup D Liga Europa di Stadion San Siro, Milan, Jumat (29/9/2017) dini hari WIB.

Gol AC Milan dicetak oleh Andre Silva (menit ke-14), Mateo Musacchio (53'), dan Patrick Cutrone (90+4').

Sementara itu, gol Rijeka datang dari lesakan Boadu Acosty (84') dan Josip Elez (90'-pen).

Keberhasilan mengunci tiga poin pada masa injury time membuat pelatih Milan, Vincenzo Montella, bangga dengan kengototan pasukannya.

Baca juga: Hasil Liga Europa, AC Milan Menang Dramatis

"Saya mau menggarisbawahi semangat dari tim. Meskipun sudah tidak ada lagi energi yang tersisa, mereka mampu mengamankan kemenangan di kandang," kata Vincenzo Montella seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sport Italia.

"Hasil yang hebat. Mungkin tidak terlalu hebat jika hanya melihat papan skor, tetapi ini sebuah kemajuan hebat untuk tim," ucap Montella.

Allenatore berusia 43 tahun ini pun menanggapi soal selebrasi para pemain Milan setelah Cutrone membukukan gol kemenangan.

Saat itu, semua pemain I Rossoneri berlari memeluk Montella.

"Kebahagiaan yang tak terlukiskan melihat tim bermain dengan energi dan determinasi penuh hingga menit terakhir," ujar Montella.

Kursi pelatih Montella tengah panas setelah Milan takluk 0-2 di markas Sampdoria pada partai pekan keenam Liga Italia.

Kekalahan tersebut adalah yang kedua bagi Milan di Serie A.

Sebelumnya, mereka tumbang di tangan Lazio dengan skor 1-4 pada pertandingan pekan ketiga.

Akibat dua hasil minor tersebut, Cutrone cs tertahan di peringkat keenam klasemen Liga Italia dengan koleksi 12 poin. Mereka tertinggal enam poin dari sang pemuncak, Napoli. (Septian Tambunan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

Liga Champions
Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Liga Champions
Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Sports
Barcelona Mengarah ke Nama Rafa Marquez Sebagai Pengganti Xavi

Barcelona Mengarah ke Nama Rafa Marquez Sebagai Pengganti Xavi

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persija Menang, Madura United Libas Borneo FC

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persija Menang, Madura United Libas Borneo FC

Liga Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Moril Pasukan Timnas U23 Setelah Laga Kontroversial Kontra Qatar

Shin Tae-yong Bicara Moril Pasukan Timnas U23 Setelah Laga Kontroversial Kontra Qatar

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com