Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Teror Barcelona, Lionel Messi dkk Bakal Pakai Pita Hitam

Kompas.com - 18/08/2017, 06:11 WIB

BARCELONA, KOMPAS.com - Teror yang melanda kawasan pedestrian Las Rambla pada Kamis (17/8/2017) malam langsung direspons kubu FC Barcelona. Sedikitnya 13 orang tewas ketika sebuah mobil menabrak kerumunan orang di kawasan wisata di Barcelona itu. 

Lionel Messi dkk akan mengenakan pita hitam pada pertandingan pertama Divisi Primera, kasta teratas La Liga Spanyol. Hal itu dilakukan untuk menunjukkan empati kepada para korban. 

“FC Barcelona turut berduka dan mengecam tindakan teroris yang menimpa pusat kota kami, La Rambla,” bunyi pernyataan resmi klub asal Catalan itu. 

“Klub ingin menyampaikan empati dan dukungan kepada para korban, keluarganya, kerabatnya, dan orang-orang Barcelona, serta para pengunjung di area tersebut,” tulis pernyataan singkat klub. 

Para pemain Barcelona akan menggunakan pita hitam saat menjamu Real Betis di Camp Nou pada Minggu (20/8/2017) dengan terlebih dulu dilakukan mengheningkan cipta selama satu menit sebelum sepak mula untuk mengenang korban. 

 

Sebanyak 13 orang dinyatakan tewas dan 80 orang terluka setelah sebuah mobil van menabrak kerumunan orang di kawasan turis Las Rambla.

Para saksi mata menyebut mobil van tersebut meluncur kencang menabrak orang-orang yang sedang berjalan sebelum akhirnya berhenti. Polisi setempat menganggap kejadian ini sebagai serangan teroris. 

"Aku mendengar jeritan dan suara tabrakan. Kemudian saya melihat orang-orang berlarian dan sebuah van meluncur kencang di tengah keramaian Ramblas," kata Tom Gueller, seorang saksi mata, kepada BBC.

 

Polisi mengatakan telah menahan satu orang pria, namun belum menjelaskan nama ataupun peran orang tersebut.

Sebelumnya, pihak kepolisian mencari pengendara van tersebut yang dikabarkan melarikan diri. Belum jelas berapa orang pelaku penyerangan tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com