Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Persib Bandung Masih Ada"

Kompas.com - 06/08/2017, 11:32 WIB
Dendi Ramdhani

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung mengakhiri rentetan hasil minor setelah menang 3-1 atas PS TNI di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (5/8/2017) malam.

Hasil positif itu membuat caretaker Persib, Herrie "Jose" Setyawan, semringah. Selain memupus catatan tak pernah menang di lima laga terakhir, raihan tiga poin itu menjadi suntikan moral bagi skuad Maung Bandung.

"Kami tahu bahwa kami memang bertekad untuk ambil poin maksimal. Alhamdulillah hasilnya pun kita bisa lihat sendiri, tiga gol," ucap Jose seusai laga.

"Kami banyak menguasai permainan, memang strategi kami harus pressure mereka. Kami pun sudah tahu kelemahan dan kelebihan PS TNI," ucapnya.

Herrie menilai, kemenangan itu diperoleh lewat kerja keras anak asuhnya. Namun, ia menilai masih banyak hal yang perlu dievaluasi, khususnya soal kedisiplinan di lini pertahanan.

Baca juga: Persib Menang, Herrie Jose Bicara soal Performa Persib

Satu gol yang dilesakkan oleh PS TNI diakibatkan hilangnya konsentrasi di lini belakang.

"Kami evaluasi banyak kesalahan pada menit terakhir. Mungkin itu jadi bahan evaluasi untuk ke depannya. Namun, ini bukan akhir, justru ini tonggak untuk bangkit, untuk Persib ke depan," katanya.

Kemenangan itu, lanjut Jose, seolah menjadi pertanda jika timnya mulai merangkak untuk bangkit.

"Dengan semangat, dengan kerja keras, terbukti bahwa Persib memang bisa membuktikan perlu ditakuti di sini, apalagi kami bermain di kandang," tuturnya.

Jose enggan mempersoalkan kemenangan Persib diraih akibat masalah absennya sejumlah pemain pilar PS TNI.

"Saya salut kepada pemain Persib karena mereka menunjukkan loyalitas yang sangat tinggi. Siapa pun yang ada di sana kami tidak peduli. Yang penting, kami membuktikan bahwa Persib masih ada," katanya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com