Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kecaman Saudari Chiellini kepada Bonucci

Kompas.com - 15/07/2017, 07:17 WIB

KOMPAS.com - Leonardo Bonucci dalam hitungan jam akan berkostum AC Milan setelah Juventus sepakat melepas bek tengahnya itu. Menurut laporan, Bianconeri menyepakati transfer senilai 40 juta euro (sekitar Rp 610,012 miliar).

Bonucci sudah berada di Milan pada Jumat (14/7/2017). Dia mendapat sambutan dari CEO Milan, Marco Fassone, serta Milanisti, saat tiba di Casa Milan, yang merupkan kantor pusat tim elite Serie A tersebut.

Menurut rencana, Bonucci akan menjalani tes medis di Milan Lab pada Sabtu (15/7) ini. Setelah itu, pemain 30 tahun tersebut langsung menandatangani kontrak dan resmi menjadi pemain Milan.

Transfer Bonucci ini mengundang dari Silvia Chiellini, yang merupakan saudari Giorgio Chiellini. Dia mengecam Bonucci yang disebut rela membelot hanya karena uang.

"Semua orang ingin dia menjadi kapten," demikian tulis Silvia pada akun Facebook.

"Mereka semua ingin dia menjadi simbol Bianconero baru dan kemudian... #theGodofMoneyAlwaysWins #NoWords".

Kecaman saudari Giorgio Chiellini, Silvia Chiellini, kepada Leonardo Bonucci yang memilih tinggalkan Juventus untuk bergabung dengan AC Milan.DOK FOOTBALL ITALIA Kecaman saudari Giorgio Chiellini, Silvia Chiellini, kepada Leonardo Bonucci yang memilih tinggalkan Juventus untuk bergabung dengan AC Milan.

Trio di lini belakang Juventus mendapat sebutan "BBC". Ini merupakan singkatan dari nama Bonucci, (Andrea) Barzagli dan Chiellini.

Sejauh ini belum ada detail transfer Bonucci ke San Siro. Tetapi kabar yang beredar menyebutkan bahwa nilai transfer Bonucci adalah 40 juta euro (sekitar Rp 610,012 miliar) plus bonus penampilan sebanyak 2 juta euro (sekitar Rp 30,518 miliar).

Situs Transfermarkt juga sudah mencantumkan nama Bonucci sebagai pemain baru Milan. Nilai transfer pemain yang dibeli Juventus dari Bari pada Juli 2010 itu adalah 40 juta euro dan terikat kontrak hingga Juni 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

Sports
Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Liga Indonesia
Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Liga Inggris
Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Liga Indonesia
Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Liga Italia
Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Liga Indonesia
Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Liga Inggris
Respons Pemain Persib Usai Ikuti 'Kelas' VAR Liga 1

Respons Pemain Persib Usai Ikuti "Kelas" VAR Liga 1

Liga Indonesia
Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com