Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pique: Suporter Barcelona Tak Suka Skor 1-0

Kompas.com - 13/07/2017, 17:40 WIB
Anju Christian

Penulis

KOMPAS.com - Pemain belakang Barcelona, Gerard Pique, menyatakan bahwa suporter timnya menuntut permainan atraktif dan banyak gol selain kemenangan.

Tuntutan tersebut dipenuhi Barcelona dengan performa tajam pada Divisi Primera La Liga, kasta pertama Liga Spanyol, musim 2016-2017. Mereka tercatat sebagai tim paling produktif dengan 116 gol.

Catatan itu juga terlihat di Liga Champions. Bahkan, Barcelona sempat menang dengan skor 6-1 atas Paris Saint-Germain pada partai kedua babak 16 besar, 8 Maret 2017.

Baca juga: Raiola, Man United, dan Silaturahmi yang Sempat Diputus Ferguson

"Filosofi kami tidak cuma menang, tetapi juga bermain cantik. Materi kami memadai untuk itu," kata Pique.

"Permainan kami harus menghibur karena penonton datang ke stadion untuk menikmati tontonan. Tidak cukup menang 1-0 dengan permainan defensif yang membosankan," ujar sosok asal Spanyol itu.

Menurut Pique, standar tersebut masih bisa dijaga meskipun tongkat kepelatihan telah berpindah dari Luis Enrique ke Ernesto Valverde.

Pemilik nama terakhir juga diyakini mengedepankan proses meraih kemenangan ketimbang sekadar hasil akhir.

Terbukti, Valverde mampu menghasilkan 952 gol dari 584 laga sepanjang kariernya walaupun menangani tim "kecil" seperti Athletic Bilbao dan Villareal.

Baca juga: Ingin Rekrut Raja Tendangan Bebas Liga Inggris? Siapkan Rp 857 Miliar!

"Valverde merupakan bekas pemain Barcelona. Dia bisa mengombinasikan segala aspek untuk melakukan pekerjaan hebat," ucap Pique.

Start resmi Valverde bersama Barcelona bakal ditandai dengan laga kontra Real Madrid pada ajang Piala Super Spanyol, 12 Agustus 2017.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Liga Inggris
Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Badminton
Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com