Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mantan Gelandang Liverpool Minta Sturridge Tinggalkan Anfield

Kompas.com - 26/06/2017, 18:52 WIB

KOMPAS.com - Mantan gelandang Liverpool FC, Jason McAteer (46), iba dengan kondisi Daniel Sturridge (27) di Anfield. Dia berharap penyerang internasional Inggris itu meninggalkan Liverpool.

Dalam beberapa musim terakhir, Daniel Sturridge memang kerap mengalami. Musim lalu, cedera betis dan pangkal paha yang menghampirinya. Akan tetapi, dia juga sulit menembus skuat inti pasukan Juergen Klopp meski berada dalam kondisi bugar.

"Saya mendengar West Ham United menginginkan dia. Namun, menurut saya Daniel akan lebih berkembang di klub seperti PSG. Permainannya akan klop dengan bintang semacam Edinson Cavani dan Angel Di Maria," kata Jason McAteer kepada Mirror, Minggu (25/6/2017).

"Batu sandungannya adalah harga dan apakah Liverpool bisa mendapatkan 40 juta pounds seusai harapan mereka. Apapun yang terjadi, sekarang waktu tepat bagi Daniel untuk pindah," ucap McAteer.

Sosok yang mencatatkan 116 penampilan dengan sumbangsih tiga gol dan enam assist untuk Liverpool ini menerangkan lebih jauh keyakinannya soal Sturridge.

"Tak ada yang meragukan kualitas Daniel. Dia pemain fantastis dan masih berusia 27 tahun. Dia cuma kekurangan kesempatan bermain," ujar McAteer.

"Dia menyudahi musim dengan bermain di empat pertandingan terakhir Premier League, memberikan kontribusi bagus, dan sekarang semua orang ingin dia bertahan. Namun, solusi terbaik bagi dia adalah pindah," tutur McAteer.

Baca Juga:

Sturridge Bakal Tinggalkan Liverpool?

Sturridge Bertekad Jaga Kepercayaan Southgate

"Sturridge Menjatuhkan Diri, tetapi dengan Cara Elok"

Rentetan cedera dan minimnya waktu bermain membuat akurasi tembakan Sturridge di Premier League - kasta teratas Liga Inggris - musim lalu sekadar 57 persen.

Dari 20 pertandingan, Sturridge cuma mampu melepaskan 20 tendangan tepat sasaran. Adapun jumlah sepakan melenceng dia mencapai 15.

Menurut situs Transfermarkt, banderol Sturridge hanya berada di angka 18,7 juta pounds (sekitar Rp 317 miliar).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber JUARA


Terkini Lainnya

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com