Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nika, Beruang Kutub yang Ramaikan Prediksi Piala Konfederasi

Kompas.com - 19/06/2017, 07:47 WIB
Anju Christian

Penulis

Sumber FIFA,RT

MOSKWA, KOMPAS.com - Nika, seekor beruang kutub, menjadi salah satu hewan yang ditunjuk untuk memprediksi hasil pertandingan pada Piala Konfederasi 2017 di Rusia.

Tidak seperti sesamanya yang tergolong buas, Nika malah ramah kepada manusia. Maklum, dia sempat diselamatkan dari cedera ketika menjalani migrasi.

Kini, Nika menetap di Moskwa dan terlibat dalam program reproduksi serta konservasi beruang kutub di sana. Dari kebersamaan dengan Nika, Aleksandr Igorov selaku perawat, melihat kemampuan spesial dari binatang berusia dua tahun tersebut.

"Kami melihat beruang yang memiliki indera keenam. Dia mengetahui kapan petugas yang bakal memandikannya akan datang. Dia juga bisa merasakan ketika bola baru masuk ke kandangnya," ucap Igorov.

Selain itu, Nika juga disebut memiliki kesukaan terhadap sepak bola. Dia sering bermain bola di kolam renang dan membawanya saat tidur.

Baca: Aksi Bungkam Cristiano Ronaldo pada Piala Konfederasi

Oleh karenanya, petugas di Kebun Binatang Moskwa menghubungi perwakilan FIFA untuk melibatkan Nika pada Piala Konfederasi. Singkat cerita, dia kini mendukung Welcome2017, program turis untuk Piala Konfederasi 2017 dan Piala Dunia 2018.

Nika ditugaskan untuk menebak pemenang dalam sebuah pertandingan. Caraya, dia harus memilih salah satu dari tua mangkuk makanan dengan atribut masing-masing tim.

Sejauh ini, Nika sudah menebak bahwa Meksiko mengalahkan Portugal, Minggu (18/6/2017), dan Jerman menang atas Australia, Senin (19/6/2017).

Namun, intuisi Nika belum terbukti jitu. Portugal mampu menahan Meksiko 2-2 dalam pertandingan di di Kazan Arena.

Portugal sempat unggul dua kali melalui lesakan Ricardo Quaresma dan Cedric Soares. Namun, Meksiko membalas via Javier Hernandez dan Hector Moreno.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber FIFA,RT


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com