Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wenger Lempar "Kode" buat Mahrez

Kompas.com - 04/06/2017, 08:27 WIB
Anju Christian

Penulis

KOMPAS.com - Manajer Arsenal, Arsene Wenger, tidak memungkiri ketertarikan timnya kepada pemain sayap Leicester City, Riyad Mahrez.

Arsenal sebenarnya sudah menaruh atensi terhadap Mahrez sejak musim panas 2016, setelah Leicester menjuarai Premier League - kasta teratas Liga Inggris.

Ketertarikan tersebut tidak lantas surut meskipun satu tahun telah berlalu. Maklum, pemain asal Aljazair itu tetap tampil tajam dengan catatan sepuluh gol dan tujuh assist dari 48 pertandingan.

"Secara personal, saya memang menyukai Mahrez. Menurut saya, dia memberikan efek signifikan saat Leicester menjuarai liga," tutur Wenger.

Baca juga: 20 Tahun di Arsenal, Wenger di Posisi 5 dalam Daftar Pelatih Terlama

OLI SCARFF/AFP Gelandang Leicester City, Riyad Mahrez, melakoni laga Premier League kontra Manchester United di Stadion Old Trafford, pada 1 Mei 2016.

Guna mengakuisisi Mahrez, Arsenal harus merogoh kocek cukup dalam. Harga pasarnya, dicatat Transfermarkt, mencapai 30 juta euro (sekitar Rp 450 miliar).

Besar kemungkinan, Leicester menuntut bayaran lebih besar mengingat harus melego ke sesama tim Inggris. Sanggupkah Arsenal?

"Kami belum mengajukan tawaran. Saat saya mengatakan demikian, transfer bisa saja terjadi atau mungkin sebaliknya," kata Wenger.

Dengan perekrutan Mahrez, persaingan di sektor sayap kanan Arsenal bisa semakin sengit. Kini, mereka memiliki Alex Oxlade-Chamberlain, Theo Walcott, dan Alexis Sanchez di area tersebut.

Atau, Mahrez mungkin menjadi opsi guna mengantisipasi kepergian sejumlah bintang karena Arsenal gagal lolos ke Liga Champions musim mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com