Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Final Liga Champions, 170.000 Suporter Ramaikan Cardiff

Kompas.com - 04/06/2017, 01:10 WIB

CARDIFF, KOMPAS.com - Final Liga Champions antara Juventus dan Real Madrid di Stadion Millenium menyedot animo penonton. Diperkirakan BBC, ada 170.000 suporter memadati Cardiff, kota penyelenggara partai final.

Final Liga Champions akan berlangsung di Stadion Millenium pada Sabtu (3/6/2017) atau Minggu dini hari pukul 01.45 WIB. Sebagian besar suporter kedua tim hadir sejak pagi hari.

Kebanyakan mereka berasal dari Italia dan Spanyol, negara asal dua klub finalis. Namun, ada juga yang berasal dari Brasil, Iran, dan Australia.

Mengingat kapasitas terpasang stadion 74.500 tempat duduk, bisa dipastikan sebagian besar dari penonton yang hadir di Cardiff bukanlah pemegang tiket partai final.

Pihak kepolisian pun sudah mengingatkan suporter untuk tidak membeli tiket dari calo. Apalagi, beredar kabar bahwa sejumlah tiket final telah dicuri.

Baca juga: Prediksi Final Liga Champions, Juventus Vs Real Madrid

Membeli dari calo, meskipun tiket asli, kemungkinan besar tetap tidak akan diperbolehkan untuk masuk stadion. Para penonton yang akan masuk stadion sudah pasti akan melewati sejumlah pemeriksaan keamanan.

"Kami meminta penonton yang tak memiliki tiket untuk datang ke tempat pertandingan. Bagi para pemilik tiket, sebaiknya datang lebih cepat karena ada pemeriksaan," kata Richard Lewis, anggota Kepolisian South Wales.

Untuk mengantisipasi kepadatan suporter, Pemerintah Kota sudah mensterilkan jalanan. Jalanan baru akan dibuka kembali pada pukul 3.30 pagi atau 9.30 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com