Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sergio Ramos Dipuji Julia Roberts Setelah Kartu Merah dalam El Clasico

Kompas.com - 27/04/2017, 07:45 WIB

KOMPAS.com - Bek Real Madrid, Sergio Ramos, mungkin bersedih lantaran mendapat kartu merah dalam duel kontra FC Barcelona pada Minggu (23/4/2017). Namun, senyum bisa kembali terukir di wajahnya berkat aktris Hollywood, Julia Roberts.

Ramos diusir wasit pada menit ke-77 dalam laga yang berlangsung di Santiago Bernabeu. Hukuman tersebut muncul akibat ia melanggar Lionel Messi.

Selang 13 menit setelah Ramos keluar, gawang Real Madrid jebol oleh Messi. Los Blancos pun menyerah dengan skor 2-3.

Roberts ternyata datang ke stadion untuk menyaksikan duel bertajuk El Clasico. Ia lantas memanfaatkan momen tersebut untuk berfoto bareng bintang-bintang Real Madrid.

Sebuah pujian pun terlantun dari mulut Roberts ketika bersua Ramos. Mungkin ia melakukannya guna menghibur hati sang pemain.

 

Baca juga:

Zidane Tak Marah Sergio Ramos Kena Kartu Merah

Sergio Ramos Berharap Griezmann Memble

Menanti Pelukan Sergio Ramos ke Gerard Pique

"Kamu bermain luar biasa malam ini," ucap pemeran utama wanita dalam film 'Pretty Woman' (1990) itu.

Bukan bintang Madrid saja yang diajak selfie oleh Roberts. Ia juga berfoto bareng Messi yang menjadi bintang dalam duel ini dengan torehan dua gol.

 

@leomessi & Julia Roberts And the Oscar (always) goes to Leo Messi #FCBarcelona #Messi #JuliaRoberts

A post shared by FC Barcelona (@fcbarcelona) on Apr 24, 2017 at 12:42pm PDT

 

Kekalahan membuat Real Madrid tergusur ke peringkat kedua klasemen dengan perolehan 75 poin. Koleksi angka mereka sama dengan Barca yang kini berada di pucuk.

Namun, El Real berpeluang untuk kembali mengambil alih puncak klasemen lantaran masih memiliki tabungan satu pertandingan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber JUARA


Terkini Lainnya

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com