Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bayern Gugur, Asa Lahm Raih Liga Champions Sebelum Pensiun Sirna

Kompas.com - 19/04/2017, 10:35 WIB

KOMPAS.com - Kekalahan dari Real Madrid memupuskan asa Philipp Lahm (33) menutup perjalanan karier di pentas Eropa dengan manis, yakni memenangi gelar Liga Champions.

Pada awal Februari, Lahm telah mengumumkan akan pensiun sebagai pemain profesional pada akhir musim ini.

"Saya sudah memikirkan hal ini (pensiun) selama lebih dari satu tahun terakhir," ucap Lahm pada Februari.

Berarti ajang Liga Champions musim 2016-2017 merupakan kiprah terakhir kapten Bayern ini sebelum gantung sepatu.

Namun, harapannya mengangkat trofi Liga Champions sebelum pensiun tak mungkin terwujud setelah Bayern Muenchen mengalami kekalahan 4-2 di Stadion Santiago Bernabeu, Selasa (18/4/2017) waktu setempat.

Hasil negatif 1-2 pada leg pertama yang berlangsung di Allianz Arena membuat Bayern tersingkir dengan agregat akhir 3-6. Kekalahan tersebut pun menjadi penampilan terakhir Lahm di Liga Champions.

Namun, ia enggan menunjukkan kekecewaannya setelah Bayern mengerahkan semua kemampuan terbaik di pertandingan tersebut.

"Tim memperlihatkan keberanian. Kami sudah berusaha memberikan yang terbaik agar dapat menuai kemenangan," kata Lahm seperti dilansir situs resmi Bayern Muenchen.

Walau tidak bisa mendapatkan hasil manis di Liga Champions, Lahm berpeluang besar menutup karier dengan kembali memenangi gelar Bundesliga.

Lahm merupakan pemain yang telah mengecap kesuksesan di semua ajang bergengsi. Ia merupakan pemenang 7 gelar Bundesliga, 6 trofi DFB Pokal, dan satu gelar Liga Champions yang dimenangi pada musim 2012-2013.

Di level negara, Lahm juga sudah merasakan euforia sebagai juara Piala Dunia 2014 bersama tim nasional Jerman. (Wisnu Nova Wistowo)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber JUARA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia Bekuk Australia

Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia Bekuk Australia

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Timnas Indonesia
Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Liga Indonesia
Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Liga Champions
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Australia Pukul 20.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Australia Pukul 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Larangan STY demi Poin Perdana

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Larangan STY demi Poin Perdana

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ancaman Olyroos ke Gawang Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ancaman Olyroos ke Gawang Garuda

Timnas Indonesia
Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com